Cek Lokasi Penukaran Uang untuk Lebaran, Per Orang Dibatasi Rp3,8 Juta - NOA.co.id
   

Home / News

Senin, 11 April 2022 - 17:42 WIB

Cek Lokasi Penukaran Uang untuk Lebaran, Per Orang Dibatasi Rp3,8 Juta

REDAKSI

Cek Lokasi Penukaran Uang untuk Lebaran, Per Orang Dibatasi Rp3,8 Juta

JAKARTABank Indonesia (BI) bersama perbankan membuka layanan untuk menukar pecahan rupiah selama periode Ramadhan tahun ini. Hal ini supaya saat Lebaran kelak masyarakat bisa berbagi uang baru kepada sanak keluarga. Lantas, di mana lokasi penukarannya?

Bank Indonesia telah menyiapkan beberapa titik lokasi melalui mobil kas perbankan. Mobil ini akan stand by di terminal, stasiun, termasuk pasar. Dengan begitu, diharapkan bisa dijangkau oleh masyarakat.

Baca Juga :  Diduga Sediakan Praktik Esek-Esek, Pemkab Aceh Barat Segel Satu Losmen Di Meulaboh

“Ada 5.013 titik penukaran uang . Terdiri dari 453 titik penukaran di wilayah Jabodetabek dan 4.560 di luar wilayah Jabodebek,” kata Kepala Departemen Pengelolaan Uang BI, Marlison Hakim, Senin (11/4/2022).

Baca Juga: Begini Cara Tukar Uang Baru untuk Lebaran Secara Online

Di terangkan Marlison, untuk wilayah Jabodebek tersedia di Stasiun Gambir, Stasiun Senen, Terminal Kampung Rambutan, Terminal Pulo Gebang dan Terminal Kalideres.

Baca Juga :  BSI Jadi Bank BUMN, Erick Thohir Pastikan Tak Monopoli Perbankan Syariah

“Masing-masing tempat ada 3 bank. Stasiun Gambir ada BRI, BJB, BTN. Terminal Kampung Rambutan ada BCA, Bank OCBC NISP, CIMB Niaga. Terminal Pulo Gebang ada Bank Mandiri, Bank Mega, Bank Permata. Terminal Kalideres ada BNI, Sinarmas dan Maybank,” urai dia.

Dalam program ini, Marlison bilang, penukaran uang per orang dibatasi maksimal Rp3,8 juta dengan masing-masing pecahan Rp 1.000, Rp 2.000, Rp 5.000, Rp 10.000 dan Rp 20.000.

Baca Juga :  2 Tahun Vakum, Begini Suasana Penukaran Uang Baru via Mobil Keliling BI di Jakarta

Baca Juga: Mulai Besok Tukar Uang Rusak Bisa Lewat Online, Begini Caranya

Untuk mempermudah penukaran di lokasi dan menghindari antrean panjang, masyarakat bisa memanfaatkan website PINTAR untuk memesan dan melihat lokasi yang dipilih. Nanti, saat datang, masyarakat cukup membawa bukti pemesanannya.

Sumber Berita

Share :

Baca Juga

Petugas Jemaah Haji : Alhamdulillah, seluruh jemaah haji dinyatakan fit   

Daerah

Petugas Jemaah Haji : Alhamdulillah, seluruh jemaah haji dinyatakan fit  
Mantan Sekretaris Dinkes dan KB Pidie Jaya Akan Menjalani  Hukuman di  Rutan Kahju

Daerah

Mantan Sekretaris Dinkes dan KB Pidie Jaya Akan Menjalani  Hukuman di  Rutan Kahju
Kapolda Ucapkan Selamat Bertugas kepada Pj Gubernur Aceh

News

Kapolda Ucapkan Selamat Bertugas kepada Pj Gubernur Aceh
Atas Dedikasi Dan Kerja Keras, Polres Pidie Jaya Dapat Penghargaan Dari TRC PPA Pusat

News

Atas Dedikasi Dan Kerja Keras, Polres Pidie Jaya Dapat Penghargaan Dari TRC PPA Pusat
Lahirkan Banyak Womanpreneur, HIPMI Gelar Pemilihan Duta Entrepreneur dengan Hadiah Rp100 Juta

News

Lahirkan Banyak Womanpreneur, HIPMI Gelar Pemilihan Duta Entrepreneur dengan Hadiah Rp100 Juta
Dilantik, Pejabat Administrator dan Pengawas Lingkup Pemerintah Aceh

News

Dilantik, Pejabat Administrator dan Pengawas Lingkup Pemerintah Aceh
Dibimbing Langsung Bidang GTK Disdikbud Pidie, 76 Calon Guru Penggerak Angkatan 8 Dinyatakan Lulus

News

Dibimbing Langsung Bidang GTK Disdikbud Pidie, 76 Calon Guru Penggerak Angkatan 8 Dinyatakan Lulus
Subulussalam Kembali Terima Dana Insentif Fiskal dari Pemerintah Pusat

News

Subulussalam Kembali Terima Dana Insentif Fiskal dari Pemerintah Pusat