Home / Lhokseumawe / News

Kamis, 4 November 2021 - 21:58 WIB

Kapolres Lhokseumawe Serahkan Bantuan Program “Kue Surga” Kepada Warga Sakit Menahun di Muara Batu

REDAKSI - Penulis Berita

NOA | Lhokseumawe – Kapolres Lhokseumawe, AKBP Eko Hartanto SIK MH mengunjungi dan menyerahkan bantuan program “Kue Surga” kepada Nek Salviah yang sakit menahun, asal Desa Meunasah Aron, Kecamatan Muara Batu, Aceh Utara, wilayah hukum Polres Lhokseumawe, Kamis (4/11/2021).

Selain Kapolres Lhokseumawe, ikut hadir dalam kegiatan tersebut,personel Polsek Muara Batu, perangkat desa dan tokoh masyarakat setempat.

Baca Juga :  Gubernur Nova Lantik Muhammad Iksan Sebagai Anggota PAW Anggota BMA

“Saya Kapolres Lhokseumawe, berkunjung untuk melihat langsung kondisi Nek Salviah, semoga diberikan kesehatan oleh Allah SWT. Ada sedikit bantuan yang saya antar, mohon diterima. Mudah-mudahan dapat membantu meringankan beban eknomi dan kebutuhan lainnya,” ujar Kapolres Lhokseumawe.

Baca Juga :  Ratusan orang masih terjebak di reruntuhan teater Mariupol akibat gempuran Rusia

Bantuan program “Kue Surga” tersebut, lanjutnya, merupakan wujud kepedulian dan empati Polri khususnya Polres Lhokseumawe kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah hukumnya. “Semoga bermanfaat untuk meringankan beban ekonomi di masa pandemi COVID-19 ini,” pungkas AKBP Eko Hartanto.

Baca Juga :  Dirlantas Polda Aceh Cek Kendaraan PAM Tahun Baru 2022

Sementara itu, Nek Salviah mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan empati dari Kapolres Lhokseumawe. Sebab, bantuan itu sangat diharapkan karena bisa meringankan beban ekonomi keluarga. “Semoga Allah SWT membalas kebaikan bapak,” jelasnya. []

Share :

Baca Juga

News

Daftar Pasar Tradisional di DKI yang Jual Minyak Goreng Curah Rp15.500 per Kg

Hukrim

Kejagung Periksa 2 Saksi Terkait Dugaan Korupsi LPEI

News

5 Penyerang Indonesia di Liga Top Eropa, Calon Andalan Timnas Indonesia

News

Kejar 1 Juta Jargas Rumah Tangga, PGN Percepat Transformasi Digital

Banda Aceh

4 Pulau Milik Aceh Mangkir dari Peta, KAMI : Akibat Keteledoran DPR RI dan Dirjen Adwil yang Tak Teliti

News

Jadi Pemain Global, Pertamina Kejar Transisi Energi

News

Komisi IV DPR RI Mengapresiasi Digitalisasi Pelaporan KUR Kementan

News

Kabar Baik Bagi Fans Man United, Erik Ten Hag Sudah Bersedia ke Old Trafford