Home / Lhokseumawe / News / Tni-Polri

Rabu, 10 November 2021 - 00:21 WIB

Polsek Blang Mangat Mobilisasi Santriwati dan Mahasiswa Ikut Vaksinasi

REDAKSI - Penulis Berita

NOA | Lhokseumawe – Polsek Blang Mangat, Polres Lhokseumawe menyediakan kendaraan antar jemput untuk mobilisasi santriwati dan mahasiswa untuk ikut program vaksinasi di Politeknik Negeri Lhokseumawe, Selasa (9/11/2021).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kapolsek Blang Mangat, Ipda Fakhrurrazi, S.Si mengatakan, jajaran Polsek Blang Mangat memfasilitasi dengan menyediakan kendaraan antar jemput bagi kalangan santriwati dan mahasiswa yang ingin ikut program vaksinasi.

Baca Juga :  Apa Saja Kesalahan Militer Rusia dalam Invasi ke Ukraina?

“Kami menyediakan kendaraan dinas untuk mengantar dan menjemput santriwati dan mahasiswa. Tidak hanya itu, masyarakat umum pun bisa memanfaatkan fasilitas yang kita sediakan. Ini adalah salah satu upaya untuk memudahkan masyarakat, sebab tidak perlu repot-repot membawa kendaraan sendiri,” ujarnya.

Baca Juga :  Tidak Bisa Mengambil Keputusan, Seluruh P2K Geulanggang Gajah Mengundurkan Diri

Mobilisasi ini, kata Kapolsek, akan dilakukan secara rutin guna menarik animo masyarakat agar bersedia ikut vaksinasi. Di samping itu, personel juga terus menggencarkan sosialisasi ke sekolah – sekolah dan ke gampong – gampong dalam rangka mendukung program pemerintah terkait percepatan vaksinasi Nasional.

Baca Juga :  Viral Black Sun, Simbol yang Dikaitkan dengan Nazi di Seragam Tentara Ukraina

“Kami mengimbau, mari kita vaksin. Sebab, vaksin adalah sebagai ikhtiar kita agar terhindar dari COVID-19 dan bermanfaat bagi kesehatan untuk meningkatkan imun tubuh,” kata Kapolsek. **

Share :

Baca Juga

News

Meneropong Pergerakan GoTo di Tengah Kejatuhan Saham Sektor Teknologi

News

BPBA Salurkan APAR ke Sekolah di Aceh Tenggara

News

Bongkar Kapal Ternak dari NTT, Mentan SYL Pastikan Hewan Kurban Aman

News

Gading Marten Resmi Jadi Presiden Persik Kediri

News

VIDEO: China Tambah Alat Berat Cari Kotak Hitam Pesawat Jatuh

Nasional

Kehabisan Waktu, Korban Perbudakan Seks Kolonial Jepang Cari Keadilan ke PBB

News

AS Disebut Akan Kirim Drone Kamikaze Bantu Ukraina Lawan Rusia

News

IHSG Diprediksi Bergerak Sideways, Intip Rekomendasi Saham Hari Ini