Aceh Barat Daya – Kapolsek Blangpidie, Iptu Jarot Hasmoro, SH, melaksanakan kegiatan Saweu Keude Kupi ke salah satu warkop di Desa Meudang Ara, Kecamatan Blangpidie, Kebupaten Aceh Barat Daya (Abdya).
“Kegiatan saweu keude kupi ini merupakan program rutin kita untuk mengajak masyarakat bersama sama menjaga kamtibmas,” kata Iptu Jarot Hasmoro disela-sela kegiatan, Selasa (5/9/2023).
Pada kesempatan itu, Iptu Jarot Hasmoro yang didampingi personel Polsek Blangpidie juga berpesan untuk segera melapor kepada bhabinkamtibmas apabila menemukan hal-hal yang dapat menggangu keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Masyarakat diminta untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam menjalankan aktifitas sehari-hari, bersama-sama menjaga keamanan lingkungan sekitar,” sebut Jarot.
Selain itu, kata Jarot, kegiatan saweu keude kupi itu juga sebagai wadah silahturahmi personel kepolisian dengan masyarakat sehingga terjalin komunikasi yang baik antara polisi dan masyarakat umum.
“Ini menjadi ajang silaturahmi antara personel Bhabinkamtibmas dan masyarakat sehingga dapat terjalin komunikasi yang baik,” tuntas Jarot sembari mengatakan Kamtibmas bukan hanya tanggung jawab kepolisian saja tetapi juga tanggung jawab seluruh elemen masyarakat.