Home / News

Selasa, 31 Agustus 2021 - 12:58 WIB

Warga Antusias Vaksinasi di Gerai Vaksin Keliling Satlantas Polres Aceh Singkil

REDAKSI - Penulis Berita

Mobil Gerai Vaksinasi Keliling Satlantas Poles Aceh Singkil mendapat antusias warga

Mobil Gerai Vaksinasi Keliling Satlantas Poles Aceh Singkil mendapat antusias warga

NOA l Aceh Singkil – Warga Kecamatan Gunung Meriah antusias ikut vaksinasi di Gerai Vaksin keliling Satlantas Polres Aceh Singkil. Keberadaan mobil gerai Vaksin keliling tersebut mampu meningkatkan partisipasi masyarakat untuk ikut vaksinasi.

Kapolres Aceh Singkil, AKBP AKBP Iin Maryudi Helman Sik melalui Kasatlantas Polres Aceh Singkil, Iptu Mulyadi, S.H,M.H mengakui, keberadaan mobil vaksinasi keliling tersebut untuk mempermuda pelayanan terhadap masyarakat yang hendak melaksanakan vaksin Covid-19.

Baca Juga :  Bawaslu Rakor Penegak Hukum Pemilu Dengan Stakeholder Di Pidie Jaya

“Dalam kegiatan ini kita juga bekerja sama dengan Dinas Kesehatan melaksanakan pelayanan vaksinasi keliling menggunakan mobil bus,” kata Kasatlantas.

Baca Juga :  Forkopmabir Nilai Safrizal Tepat Ditunjukkan Sebagai Pj. Gubernur Aceh

Dikatakan Kasatlantas, kegiatan itu untuk menghentikan penyebaran Covid -19 serta
memberi perlindungan tubuh dimasa pandemi Covid-19.

“Vaksinasi ini juga dapat menimbulkan atau menstimulasi kekebalan spesifik dalam tubuh, melindungi diri sendiri dan orang lain dari Virus Corona,” kata Kasatlantas.

Amatan NOA.co.id kegiatan yang dipusatkan di Lapangan tenis PT Socfindo, Kecamatan Gunung Meriah langsung dipantau Kasatlantas Iptu Mulyadi bersama personil Satlantas, personil Polsek Gunung Meriah dan personil Kodim 0109 Aceh Singkil.

Baca Juga :  Kajati Aceh Terpesona Dipuncak Sigantang Sira

Kegiatan tersebut berjalan dalam keadaan aman dan lancar serta mengikuti Protokol Kesehatan sesuai himbauan pemerintah.(RED/BM).

Share :

Baca Juga

News

Biodata dan Agama Elkan Baggott, Pemain Indonesia Bertubuh Jangkung

Disbudpar Aceh

Aceh Juara Umum Anugerah Pesona Indonesia 2021

News

Terbang 17 Jam, Garuda Indonesia Evakuasi 80 WNI dari Ukraina

News

Maman Abdurrahman: Usaha Pemerintah Atasi Kelangkaan Migor Maksimal, Tapi Butuh Dukungan Masyarakat

News

Potensi Besar, Petani di Ponorogo Didorong Ekspor Rempah

News

Dominic Thiem Tunda Comeback demi Musim Lapangan Tanah Liat

Nasional

Pembunuhan Geng Meningkat, El Savador Umumkan Keadaan Darurat

News

FOTO: Pedemo Dirikan Tenda di Depan Kantor Presiden Sri Lanka