Home / Sport

Senin, 17 November 2025 - 19:12 WIB

Liga 4 Asprov PSSI Aceh, Derby di Laga Perdana Grup C, PSST Tantang PSAP

mm Amir Sagita

Pelatih PSST Fuadi sebelah kiri dan pelatih PSAP Sigli, Mukhlis Rasyid sebelah kanan.

Pelatih PSST Fuadi sebelah kiri dan pelatih PSAP Sigli, Mukhlis Rasyid sebelah kanan.

Sigli – Derby laga pembuka Kompetisi Liga 4 Asprov PSSI Aceh Grup C akan tersaji di Stadion Blang Paseh, Kota Sigli, Kabupaten Pidie, Selasa (18/11/2025). Tuan rumah PSAP Sigli akan menantang klub satu daerah, PSST Simpang Tiga, Kabupaten Pidie.

Pelatih PSAP, Mukhlis Rasyid, mengaku tidak gentar menghadapi Ayi Ramos dan kawan-kawan, meski dalam dua laga ujicoba kontra Persip Pase mereka menelan kekalahan, baik di kandang sendiri maupun di Aceh Utara.
“Dua ujicoba kemarin bukan ukuran. Kita lihat besok siapa yang terbaik,” ujar Mukhlis Rasyid kepada NOA.co.id, Senin (17/11/2025).

Sebagai tuan rumah, PSAP mematok target tiga poin di laga perdana. Mukhlis menilai pertandingan pertama sangat menentukan langkah tim di Grup C.
“Tidak ada kata lain selain kemenangan bagi PSAP,” tegasnya.

Baca Juga :  Pordex Kontra Lamteuba FC Awali Turnamen HUT RMC

Didampingi dua asisten pelatih, Safrijani dan Herman, Mukhlis mengaku sangat berhati-hati dalam menerapkan strategi saat menghadapi PSST. Ia sudah menginstruksikan para pemain agar berani menyerang dan tidak menganggap remeh lawan.
“Semua lawan yang dihadapi juga mengincar kemenangan. Kami optimis anak-anak bisa memenangkan pertandingan perdana,” ujarnya.

Mukhlis menambahkan, duel perdana kontra PSST dipastikan berlangsung ketat karena berstatus partai derby.
“Walaupun sulit, kami akan melakukan hal-hal positif di lapangan untuk bisa memenangkan pertandingan. Mereka punya motivasi tinggi untuk mengalahkan PSAP,” ungkap mantan pemain PSLS Lhokseumawe itu.

Ia berpesan kepada para pemain agar tidak terlena dan tidak terbebani menghadapi status tuan rumah.
“Siapa saja lawan yang dihadapi pasti punya motivasi tinggi untuk mengalahkan tuan rumah. Kami akan bermain dengan style of play seperti di latihan. Semoga pemain bisa tampil baik dan tenang,” harapnya.

Baca Juga :  Di Sponsori Pj Bupati Sebagai Presiden Club, Sekdakab FC Melaju ke Perempat Final

Sementara itu, pelatih PSST Simpang Tiga, Fuadi, menegaskan timnya hadir di Liga 4 bukan untuk menjadi bulan-bulanan. Mereka ingin menjadi momok bagi tim-tim di Grup C, yakni PSAP Sigli, Tamiang United Aceh Tamiang, dan Persimura Beureunuen.
“Kita tetap bermain dengan pola menyerang dan anak-anak sudah diinstruksikan bermain lebih disiplin,” jelasnya.

Mantan pelatih TIGER FC Peureulak Aceh Timur tersebut terus memompa semangat Efendi dan kawan-kawan agar mampu mencuri poin di kandang PSAP. Bermain di Stadion Blang Paseh, kata Fuadi, bagi PSST serasa tampil di Lapangan Merdeka Simpang Tiga.
“Anak-anak tidak gentar menghadapi Harwalis Korea dan kawan-kawan,” ungkapnya.

Baca Juga :  Bermain Tanpa Pola, Papua Harus Akui Keunggulan Jatim 0-1

Fuadi juga berharap dukungan penuh dari masyarakat Kecamatan Simpang Tiga dan Kabupaten Pidie agar PSST bisa membawa pulang poin dari laga derby tersebut. Ia mengakui PSAP dihuni beberapa pemain berpengalaman seperti Riza Umami, Andi Kerol, Harwalis Korea, Nasir Alaba, dan Azwar Batee. Namun, PSST disebut punya resep tersendiri untuk menghentikan langkah tuan rumah.
“Efendi, Mukhlisin, Hendra Juanda dan Ayi Ramos sudah siap bertempur. Kita buktikan di lapangan siapa yang terbaik,” pungkas Fuadi.

Editor: Amiruddin. MKReporter: Amir Sagita

Share :

Baca Juga

Sport

Piala Soeratin U-17 Tahun 2025, PSAB Aceh Besar Ungguli Bintang Aceh 1-0

Pemerintah

Pj. Gubernur Aceh Segera Support Atlit PON Aceh yang Bertanding di Medan

Sport

Pelatih Timor Leste Yakin Indonesia Kembali Menjuarai Piala AFF U-19

Sport

Irak Memperkuat Tim Jelang Pertandingan Melawan Indonesia

Sport

Piala Soeratin U-13 Tahun 2025, Gasa Gandapura dan Alfarlaky ke Final

Sport

Bermain 10 Orang, PSST Menang Tipis 1-0 atas Persimura

Sport

Serigala Putra Menang Penalti 4-3

Sport

Ratusan Atlit Karate Rebut Trofi Kapolresta Banda Aceh