Home / Pidie / Tni-Polri

Jumat, 8 Oktober 2021 - 14:41 WIB

Dandim Pidie Minta Masyarakat Tidak Terpengaruh Berita Hoax Mengenai Vaksin

REDAKSI - Penulis Berita

Dandim 0102/Pidie Letkol Arh Tengku Sony Sonatha,S.E.,M.I.P, saat meninjau pelaksanaan Vaksinasi Tamong Gampong di wilayah Kecamatan Kota Sigli, Pidie

Dandim 0102/Pidie Letkol Arh Tengku Sony Sonatha,S.E.,M.I.P, saat meninjau pelaksanaan Vaksinasi Tamong Gampong di wilayah Kecamatan Kota Sigli, Pidie

NOA | Sigli – Dandim 0102/Pidie Letkol Arh Tengku Sony Sonatha,S.E.,M.I.P, menghimbauan masyarakat Pidie agar tidak terpengaruh dengan berita Hoax tentang Vaksinasi Covid -19.

Hal ini disampaikan Dandim saat meninjau pelaksanaan Vaksinasi Tamong Gampong di wilayah Kecamatan Kota Sigli, Pidie, Provinsi Aceh, Kamis (07/10/2021).

Diterangkannya, bahwa Vaksinasi merupakan upaya yang dilakukan Pemerintah dalam mencegah penyebaran wabah Virus Covid -19, yang saat ini tengah menjadi Pandemi ditanah air.

Baca Juga :  Pangdam IM Pimpin Sertijab Danpomdam dan Kapaldam IM

Menurutnya, ditengah masa Pandemi Covid-19 yang tengah kita alami saat ini, Vaksinasi merupakan cara yang tepat untuk mencegah penyebaran wabah Virus tersebut.

Untuk itu Ia menghimbau masyarakat agar jangan takut di vaksin. Mengenai berita yang beredar agar disaring dengan baik karena penyebaran berita hoax mengenai Vaksinasi cukup tinggi, sehingga menyebabkan masyarakat terpengaruh dan enggan untuk di vaksin.

Baca Juga :  Proses Lelang Kegiatan APBK Pidie 2021 Tuntas

“Vaksin ini aman dan halal, sehingga masyarakat tidak perlu ragu. Sudah banyak masyarakat yang melaksanakan Vaksinasi, dan Alhamdulillah sampai saat ini tidak ada keluhan yang dialami,” ujarnya.

Baca Juga :  Wabup Pidie Ikuti Penyerahan Sertifikat Tanah Oleh Menteri ATR/BPN Secara Virtual

Mari kita bersama sukseskan Vaksinasi, agar terbentuk Herd Imunity bagi masyarakat, dengan harapan Virus Covid-19 dapat kita tekan penyebarannya sehingga Kita dapat terbebas dari wabah Pandemi Covid -19,” ajak Dandim diakhir penyampaiannya.(AA)

Share :

Baca Juga

Daerah

Pangdam IM Hadiri Acara Puncak Penanaman Mangrove Nasional Secara Serentak

Tni-Polri

Persiapan Kunker Kapolri ke Aceh, Pejabat Polda Aceh Tinjau Bandara SIM

Tni-Polri

Polres Aceh Jaya Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah

News

Kabinda Aceh Berkunjung dan Silaturahmi Dengan Kapolda Aceh

Daerah

Polda Aceh dan Official Team Persiraja Gelar Doa Bersama untuk Korban Kanjuruhan

Nasional

Tutup Sespimti Polri Dikreg ke- 30, Kapolri: Jadilah Pemimpin yang Layani Warga dan Anggota

Tni-Polri

Karo SDM Polda Aceh: Talenta Bintara Polri adalah Figur Agent of Change

News

Satgas TMMD ke 115 Kodim 0102/Pidie Gelar Penyuluhan Wanwil dan Stunting