Home / Nasional / Pemerintah

Jumat, 18 Juli 2025 - 14:31 WIB

Maksimalkan Pemberantasan Penyelundupan, Kemenko Polkam Perkuat koordinasi lintas instansi  

Farid Ismullah

Satgas Gakkum Desk Pencegahan dan Pemberantasan Penyelundupan Kemenko Polkam saat melakukan penyelarasan indikator untuk mengintensifkan kinerja Semester II, Jakarta, Jumat (18/7/2025). (Foto : NOA.co.id/HO-Kemenko Polkam RI).

Satgas Gakkum Desk Pencegahan dan Pemberantasan Penyelundupan Kemenko Polkam saat melakukan penyelarasan indikator untuk mengintensifkan kinerja Semester II, Jakarta, Jumat (18/7/2025). (Foto : NOA.co.id/HO-Kemenko Polkam RI).

Bekasi – Memanfaatkan capaian Semester I 2025 (nilai barang sitaan Rp7,8 triliun dan pencegahan kerugian negara Rp125 miliar), Satgas Koordinasi Penegakan Hukum (Satgas Gakkum) Desk Pencegahan dan Pemberantasan Penyelundupan melakukan penyelarasan indikator untuk mengintensifkan kinerja Semester II.

Kepala Bidang Intelijen Keamanan Kemenko Polkam, Mada Indra Laksanta menyampaikan, Fokusnya yaitu penguatan sistem koordinasi lintas instansi guna memaksimalkan pemberantasan penyelundupan.

Baca Juga :  Pj Sekda Serahkan Bonus Ratusan Juta untuk Juara STQH Nasional dari Aceh 

“Kemenko Polkam ingin menegaskan komitmen penguatan sinergi antar Kementerian/Lembaga yang melaksanakan penegakan hukum tindak pidana penyelundupan. Untuk peningkatan capaian kinerja Satgas koordinasi penegakan hukum, maka kita evaluasi capaian Semester I Tahun 2025, kendala-kendala yang muncul dibahas agar tidak terulang lagi pada semester berikutnya,” Kata Mada Indra Laksanta, Jumat 18 Juli 2025.

Baca Juga :  Kemenko Polkam Dorong Penguatan Keamanan Maritim dalam Forum IOJI 2025

Menurut Mada, koordinasi adalah kunci keberhasilan penegakan hukum. “Dengan sistem pelaporan yang terintegrasi, kami targetkan peningkatan signifikan dalam penyelamatan kerugian negara di Semester II,” katanya.

Baca Juga :  Forkopimda ikuti Olahraga Bersama Dalam Rangka Menyambut Hari Bhayangkara Ke-76

Sementara itu, Kasubdit I pada Dit Tipideksus Bareskrim Polri, Edy Suranta Sitepu menyampaikan, salah satu fokus utama adalah Rencana Operasi Gabungan yang menjadi strategi dalam peningkatan capaian kinerja penegakan hukum Desk Pencegahan dan Pemberantasan Penyelundupan ke depan.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Aceh Barat

HUT Meulaboh dan PKAB 2025, Diskominsa Sediakan Layanan Internet Gratis dan Podcast Interaktif

Nasional

Polri Diapresiasi karena Berhasil Amankan Mudik Lebaran

Aceh Besar

Dinsos Aceh Besar Serahkan Bantuan Masa Panik untuk Korban Kebakaran di Kuta Baro

Pemerintah

Dinsos Aceh Besar Gelar Rakor Keluarga Harapan Tahun 2023 

Pemerintah

Cegah Stunting, Dinkes Pidie Gelar Gerakan Pengendalian Penyakit Prioritas

Daerah

Kakanwil Kemenkumham Aceh Harapkan Data PPNS Tertib Administrasi dan Akurat

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Harap Panglima Teuku Nyak Makam Ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional

Aceh Barat

Peringati Hari Bhayangkara ke-79, Bupati Tarmizi dan Kapolres Aceh Barat Pimpin Gotong Royong di Pantai Lhok Bubon