Home / Aceh Barat

Senin, 17 November 2025 - 23:13 WIB

TP PKK Aceh Barat Peringati HKG ke-53 dan Gelar Rakonkab 2025

mm Redaksi

Foto bersama para kader TP PKK Aceh Barat saat mengikuti peringatan HKG ke-53 dan Rapat Konsultasi di Aula Bappeda, Senin (17/11/2025). Foto: Dok. Istimewa

Foto bersama para kader TP PKK Aceh Barat saat mengikuti peringatan HKG ke-53 dan Rapat Konsultasi di Aula Bappeda, Senin (17/11/2025). Foto: Dok. Istimewa

Meulaboh – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Aceh Barat menggelar peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 53 dan Rapat Konsultasi TP PKK se Aceh Barat tahun 2025 di Aula Bappeda pada Senin (17/11/2025).

Peringatan HKG PKK ke 53 tersebut dibuka oleh Wakil Bupati Aceh Barat, Said Fadheil SH dan turut dihadiri oleh Bupati Aceh Barat Tarmizi SP, MM , Sekda serta sejumlah unsur lainnya.

Said Fadheil mengatakan, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat mengucapkan selamat kepada seluruh keluarga besar PKK atas semangat, kerja keras dan kontribusi nyata yang telah diberikan selama ini.

Baca Juga :  Dewas dan Direksi BUMD Aceh Barat Dilantik, Pj Bupati Mahdi: Upaya Restrukturisasi untuk Meningkatkan Kinerja

“Kegiatan ini tentu memiliki peran yang sangat penting dalam memperkuat pondasi keluarga sebagai unit terkecil dari masyarakat yang merupakan pilar utama dalam membangun bangsa yang kuat dan sejahtera,’ kata Said.

Peringatan HKG PKK kata Said merupakan momentum berharga untuk merefleksikan peran besar yang telah ditunjukkan oleh PKK sebagai organisasi yang konsisten dan berkontribusi dalam membangun dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“PKK selama ini telah menjadi mitra strategis pemerintah dalam menyukseskan berbagai program seperti peningkatan kesehatan ibu dan anak, penanganan stunting, pengentasan kemiskinan serta peningkatan kualitas hidup keluarga,” katanya.

Baca Juga :  Pidie Jaya Sambut Hangat Kafilah Aceh Barat dengan Tradisi Peusijuk Jelang MTQ Aceh XXXVII

Dikatakan Said, peran PKK dalam mendorong pemberdayaan perempuan, peningkatan kesehatan keluarga serta pendidikan anak sangat penting dan berdampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh.

“Kami menyampaikan apresiasi yang setinggi – tingginya kepada seluruh kader PKK yang ada di Aceh Barat atas dedikasi, kerja keras dan kontribusinya dalam menggerakkan berbagai program yang sangat bermanfaat bagi masyarakat Aceh Barat,” ujar Said.

Sebagai bentuk dukungan nyata Pemkab Aceh Barat kepada PKK kata Said, dia memberikan arahan khusus kepada seluruh perangkat daerah terutama dinas – dinas terkait agar dapat bersinergi secara aktif mendukung penuh setiap kegiatan PKK baik di tingkat kabupaten, kecamatan maupun gampong.

Baca Juga :  Peringatan Hari Anak Nasional, Aceh Barat Tekankan Komitmen Lindungi Anak

Sementara itu, Ketua TP PKK Aceh Barat Ny Afrinda Novalia mengatakan peringatan HKG PKK merupakan momentum penting dalam memperingati gerakan PKK dalam pembangunan masyarakat dan pemberdayaan keluarga.

“Gerakan PKK adalah gerakan nasional dalam pembangunan masyarakat yang tumbuh dari bawah yang fokus pada upaya bimbingan, pembinaan dan pemberdayaan keluarga agar dapat hidup lebih sejahtera, maju dan mendiri,” kata Afrinda.

Afrinda juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak atau stakeholder yang telah mendukung terlaksananya kegiatan peringatan HKG PKK ke 53 di Kabupaten Aceh Barat.

Editor: Amiruddin. MKReporter: Redaksi

Share :

Baca Juga

Aceh Barat

Pj Bupati Aceh Barat Pimpin Rapat Dengan Forkopimda dalam rangka Persiapan Pemilu

Aceh Barat

Wakil Bupati Aceh Barat Jamu Habib Sayyid Salim Bin Jindan, Bawa Berkah di Bulan Maulid

Aceh Barat

Wakili Pj Bupati, Sekda Aceh Barat Pimpin Upacara HUT ke- 52 KORPRI

Aceh Barat

Bupati Aceh Barat Ingatkan ASN dan THL untuk Jaga Netralitas dalam Pilkada Serentak 2024

Aceh Barat

Bupati Aceh Barat Adakan Kegiatan Sosialisasi Upaya Pencegahan Praktik Pungutan Liar

Aceh Barat

BPBD Aceh Barat Salurkan Bantuan Masa Panik untuk Korban Kebakaran

Aceh Barat

Sekda Buka Kegiatan Sosialisasi Pembauran Kebangsaan di Kota Meulaboh

Aceh Barat

PDAM Tirta Meulaboh Kembali Beroperasi, Pemkab Aceh Barat Pastikan Distribusi Air Bersih Sebelum Ramadan