Home / Daerah / Sosial

Minggu, 8 Oktober 2023 - 07:18 WIB

Dibantu Haji Mukhlis, Saluran Air Pasar Ikan Geurugok Kembali Berfungsi

Redaksi

Bireuen – Haji Mukhlis Takabeya kembali membantu masyarakat Bireun atas keluhan saluran air di Pasar Ikan Geurugok yang macet.

Saluran air tersebut diketahui macet akibat sumbatan sampah yang dibuang seberangan sehingga menimbulkan bau busuk.

Hal ini tidak terlepas dari kurangnya infrastuktur yang hanya mengandalkan satu saluran air bawah tanah.

Hal ini diketahui setelah adanya laporan dari masyarakat sekitar yang diterima langsung oleh Haji Mukhlis.

Setelah menerima laporan tersebut Haji Mukhlis langsung melakukan koordinasi dengan Forkompida Kecamatan Gandapura. Iamenurunkan alat berat Beko untuk mengeruk saluran air tersebut. Bantuan tersebut berasal dari swadaya pribadi H Mukhlis.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Besar bersama Jajaran Hadiri 7 Hari Meninggalnya Waled Husaini

Kondisinya saat ini pun telah menunjukan progres yang baik. Dimana setelah dilakukan pemantauan pengerjaan yang dilakukan telah mencapai angka 80 persen.

Sementara itu tokoh masyarakat setempat Musnawar mengatakan lalu lintas penjualan ikan dipasar tersebut sangat tinggi, banyak masyarakat mencari kebutuhannya disini.

“Namun saluran pembuangan air pasar ikan Geurugok tersebut sedang tersumbat sehingga menimbulkan bau tidak sedap untuk masyarakat yang lewat, tapi alhamdulillah sekarang sudah bantu Haji Mukhlis,” katanya.

Baca Juga :  Dua Pemuda Aceh Singkil Raih Prestasi Gemilang

Musnawar pun mengucapkan terimakasih atas perhatian Haji Mukhlis. Dia berharap kedepan tidak ada lagi kendala yang dihadapi seperti tersumbatnya saluran tersebut.

“Pasar Ikan Geurugok adalah pusat penjualan ikan masyarakat dari laut Lapang dan sekitarnya. Pasar ini juga menjadi pusat kegiatan masyarakat untuk berbelanja kebutuhan harian lainnya, kami ucapkan terimakasih,” katanya.

Sementara itu Geuchik Gampong setempat juga menuturkan hal yang sama dengan Musnawar.

Baca Juga :  KNPI Aceh Bakal Gelar Pelayanan Kesehatan Gratis & Donor Darah di Museum Tsunami, Catat Jadwalnya

Dia menyebutkan tersumbatnya saluran ini juga menganggu banyak kegiatan masyarakat.

“Beberapa kali sawah sekitar sini tercemar dan pasar menjadi bau, saya juga mengucapkan terimakasih kepada Haji Mukhlis,” tutupnya.

Untuk diketahui bantuan semacam ini bukanlah yang pertama kali dilakuka. H Mukhlis.

Dimana tiga tahun lalu H Mukhlis juga membantu saluran yang sama dengan menurunkan Beko.

“Alhamdulillah kita masih tetap bisa membantu, banyak pihak yang membantu maka kami merasa sangat bersyukur” ujar H Mukhlis Takabeya saat meninjau pengerjaan. **

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Hadiri Muswil III DMI Aceh 

Aceh Besar

Peringati Hari Krida Pertanian 2024, Pemkab Aceh Besar Gelar Apel Gabungan

Daerah

Universitas Teuku Umar Berikan Pelatihan Pasca Panen dan Pengolahan Produk

Aceh Besar

Kemenparekraf Ajak Aceh Besar Pamerkan Produk UMKM di Hotel Borobudur

Daerah

Tingkatkan Disiplin Kerja, Pegawai Sekretariat Majelis Adat Aceh Singkil Tandatangani Pakta Integritas

Daerah

Kolonel Caj Taufik memberi pembekalan kepada ASN AD Kodam Iskandar Muda di Ajendam IM

Daerah

Polresta Banda Aceh Inisiator Proses Peusijuek Lima Paguyuban Mahasiswa 

Aceh Besar

57 Peserta Kafilah Aceh Besar Lolos Verifikasi Faktual MTQ XXXVII Provinsi Aceh