Menko Hadi Ajak Seluruh Pegawai Kemenko Polhukam Isi Kemerdekaan Dengan Tujuan Nasional - NOA.co.id
   

Home / Nasional / Pemerintah

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 16:31 WIB

Menko Hadi Ajak Seluruh Pegawai Kemenko Polhukam Isi Kemerdekaan Dengan Tujuan Nasional

FARID ISMULLAH

Menko Polhukam, Hadi Tjahjanto menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT ke-79 RI di Kantor Kemenko Polhukam, Sabtu (17/8/2024), (Foto : Humas Kemenko Polhukam).

Menko Polhukam, Hadi Tjahjanto menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT ke-79 RI di Kantor Kemenko Polhukam, Sabtu (17/8/2024), (Foto : Humas Kemenko Polhukam).

Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto mengajak seluruh pejabat serta pegawai Kemenko Polhukam untuk mengisi Kemerdekaan Republik Indonesia dengan tujuan nasional.

“Mari kita bersyukur atas nama Tuhan yang Maha Kuasa karena kita diberikan kemerdekaan dan 79 tahun kita merasakan kemerdekaan, mari kita sama-sama mengisi kemerdekaan ini untuk tujuan nasional, yaitu mensejahterakan masyarakat,” kata Menko Hadi pada acara Syukuran Hari Kemerdekaan usai menginspekturi Upacara Peringatan HUT ke-79 RI di Kantor Kemenko Polhukam, Sabtu (17/8/2024).

Baca Juga :  Pembunuhan di Aceh Tenggara, Satu Pria Tewas Ditebas Parang

Mantan Panglima TNI tersebut juga menyampaikan bahwa kita harus bersyukur karena seluruh pejuang kemerdekaan merelakan nyawa mereka untuk bisa mempertahankan Republik Indonesia. Ia menegaskan perlunya mempertahankan komitmen seluruh pejuang kemerdekaan terdahulu.

“Kita (harus) terus berkomitmen bahwa seluruh perjuangan pendahulu adalah perjuangan kita semua, seluruh tekad pendahulu adalah tekad kita semua, untuk mengisi kemerdekaan,” ungkap Hadi.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Barat Launching Aplikasi SeKOCI

Selain itu disampaikan bahwa di tengah tekanan geopolitik global dan nasional yang mempengaruhi perekonomian, Indonesia masih memiliki kemampuan untuk bertahan. Pertumbuhan ekonomi Indonesia pun masih baik dan inflasi juga tidak terlalu tinggi. Menurut Menko Polhukam, ini adalah hal nyata yang membuktikan bahwa kemampuan bertahan Indonesia sangatlah baik.

“Dari apa yang sudah kita alami, ini adalah sebagai modal untuk kita bisa menuju ke tujuan cita-cita kita bersama yaitu Indonesia Emas 2045,” kata Hadi.

Baca Juga :  Menko Polhukam: KAMMI Berperan Besar Merawat Kebhinnekaan

Menuju Indonesia Emas 2045, Hadi menyampaikan perlu komitmen bersama untuk meninggal _middle income trap_ atau terjebak pada pendapatan menengah untuk menuju _higher income country_.

“Ini adalah tugas dari Kemenko Polhukam untuk bisa menjaga stabilitas politik, hukum, dan keamanan. Untuk itu mari kita bersama-sama untuk tetap berkomitmen, bekerja keras, untuk bisa mendukung, menjaga, hingga kita bisa mencapai cita-cita kita menuju Indonesia Emas 2045,” ungkap Menko Hadi.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Buka Bimtek PSM Tingkat Dasar, Ini Harapan Kadinsos Aceh Besar

Pemerintah

KPT Silaturahim ke Pj Gubernur dan Kajati Aceh

Aceh Besar

Bersama Pj Gubernur Aceh, Pj Bupati Iswanto Sambut Kedatangan Irjen Kemendagri

Ekbis

Presiden Jokowi dan Mendagri Tito meninjau pasar Senggol di Kota Dumai 

Nasional

Menkumham : Kado Hari Ulang Tahun RI, Saya mengapresiasi kinerja Dirjen Imigrasi

Nasional

Fachrul Razi Finalkan Draft Revisi UU Desa versi DPD RI

Pemerintah

Pj Sekda Tinjau Pemasangan Stiker PON XXI pada Mobil Dinas

Daerah

Disdik Aceh Canangkan Zona Integritas WBK dan WBBM untuk Tingkatkan Mutu Pendidikan

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!