Naik Kapal Kayu, Pj Bupati Aceh Besar Tinjau Distribusi Logistik Pemilu ke Pulo Aceh  - NOA.co.id
   

Home / Aceh Besar / Pemerintah

Selasa, 13 Februari 2024 - 01:47 WIB

Naik Kapal Kayu, Pj Bupati Aceh Besar Tinjau Distribusi Logistik Pemilu ke Pulo Aceh 

REDAKSI

Pj Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto SSTP MM melakukan wawancara dengan sejumlah media cetak dan elektronik seusai mendistribusikan kota suara KPU ke Pulo Aceh di Pelabuhan Ulee Lheue, Kecamatan Meuraxa, Banda Aceh, Senin (12/02/2024).

Pj Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto SSTP MM melakukan wawancara dengan sejumlah media cetak dan elektronik seusai mendistribusikan kota suara KPU ke Pulo Aceh di Pelabuhan Ulee Lheue, Kecamatan Meuraxa, Banda Aceh, Senin (12/02/2024).

Kota Jantho – Penjabat (Pj) Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto bersama unsur Forkopimda Aceh Besar, Senin (12/02/2024), meninjau langsung distribusi logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 ke Kecamatan Pulo Aceh. Muhammad Iswanto dan rombongan menggunakan kapal kayu

melalui dermaga Lhok Kuala Cangkoi Ulee Lheu, Kecamatan Meuraxa, Banda Aceh untuk menuju Pulo Aceh.

Pada kesempatan itu, kepada awak media, Pj Bupati Muhammad Iswanto menyampaikan, proses pendistribusian logistik Pemilu tahun 2024 untuk 23 Kecamatan di Kabupaten Aceh Besar sudah dilakukan sejak kemarin hingga hari ini.

“Alhamdulillah, selama pendistribusian tidak ada kendala dan khusus untuk Kecamatan Pulo Aceh harus kita kawal, supaya pendistribusian logistiknya sampai ke Pulo Breuh dan Pulo Nasi sesuai rencana, walau harus menyeberang laut,” katanya.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Barat Segera Restrukturisasi BUMD Pakat Beusare dan Tirta Meulaboh Mahdi Efendi: Harus Semakin Produktif dan Profesional

Ia juga memastikan, pendistribusian logistik Pemilu untuk 23 Kecamatan akan selesai pada hari ini.

“Maka untuk itu, mari sama-sama kita mendukung pelaksanaan Pemilu tahun 2024 di Kabupaten Aceh Besar berjalan dengan damai dan lancar,” pintanya.

Sementara itu, Komisioner Komisi Independent Pemilih (KIP) Aceh Besar Bidang Hukum dan Pengawasan, Miswar mengatakan distribusi logistik pemilu yang diangkut menggunakan kapal kayu itu, berupa kotak suara diperuntukkan untuk TPS di Kecamatan Pulo Aceh sebanyak 18 TPS tersebar di 17 Gampong, yang terbagi 12 Gampong di Pulo Breuh dan 5 Gampong di Pulo Nasi.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Barat Memperingati Hari Otda ke-28 dengan Tema Ekonomi Hijau dan Lingkungan Sehat

“Hari ini merupakan hari terakhir pendistribusian logistik Pemilu. Kemarin pihaknya sudah mendistribusikan di 10 kecamatan yang ada di kabupaten Aceh Besar. Khusus hari ini ada 13 kecamatan, termasuk Pulo Aceh yang merupakan Pulau terluar di Kabupaten Aceh Besar. Insya Allah semua pendistribusian logistik selesai pada hari ini,” tuturnya.

Untuk itu, KIP Aceh Besar, kata Miswar, memastikan seluruh logistik Pemilu sudah tiba di TPS pada H-1 hari pencoblosan. Pencoblosan sendiri akan berlangsung pada tanggal 14 Februari 2024.

“Jadi nanti dari kabupaten ke PPK yang akan melaksanakan proses distribusi, ke setiap TPS yang ada 604 desa yang ada di Aceh Besar,” ujarnya.

Baca Juga :  Peduli Peran Punyuluh Agama, Pj Bupati Aceh Besar Terima Penghargaan dari Menteri Agama RI 

Kemudian, Camat Pulo Aceh Jamaluddin SE mengajak masyarakat yang sudah memiliki hak pilih hendaknya datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) menggunakan hak pilih pada 14 Februari 2024.

“Masyarakat yang sudah memiliki hak pilih, saya imbau agar jangan sampai golongan putih (golput), gunakan hak suaranya, sehingga terlahir pemimpin yang terbaik,” demikian Jamaluddin.

Turut hadir Asusten 1 Sekdakab Aceh Besar Farhan AP, Kakesbangpol Aceh Besar Sofian SH, Komisioner KIP Aceh, Panwaslih Aceh Besar, Muspika Pulo Aceh dan pejabat di jajaran Pemkab Aceh Besar. **

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Kuatkan Adat Mukim, Bupati Teken SK Penetapan 68 Mukim sebagai Masyarakat Hukum Adat

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Peusijuek Pj Gubernur Aceh

Aceh Besar

Pj Bupati Iswanto Buka Pertandingan Cabor Kurash PON XXI Aceh-Sumut 

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Terima Audiensi Badan Pekerja GeRAK Aceh 

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Hadiri Rakor Lintas Sektoral Kesiapan Hadapi Idul Fitri di Mapolres Aceh Besar

Aceh Besar

Usai Cuti Bersama, Kajari Aceh Besar Kembali Buka Pelayanan Publik

Aceh Besar

Pj Bupati Iswanto Salurkan Bantuan Uang Saku untuk Duta Aceh Besar di MTQ Samarinda

Daerah

Langkah Maju Banda Aceh Menuju Kota Lengkap

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!