Home / Nasional

Senin, 22 Desember 2025 - 18:27 WIB

Peringati HUT ke-20, Bakamla RI Sumbangkan 107 Kantong Darah

Farid Ismullah

Bakamla RI gelar kegiatan donor darah dalam rangka memperingati HUT ke-20 di Mabes Bakamla RI, Jakarta Pusat, Senin (22/12/2025). (Foto : NOA.co.id/HO-Bakamla RI).

Bakamla RI gelar kegiatan donor darah dalam rangka memperingati HUT ke-20 di Mabes Bakamla RI, Jakarta Pusat, Senin (22/12/2025). (Foto : NOA.co.id/HO-Bakamla RI).

Jakarta – Bakamla RI menggelar kegiatan donor darah dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel, di Mabes Bakamla RI, Jakarta Pusat, Senin (22/12/2025).

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., juga turut serta secara langsung dalam kegiatan donor darah tersebut. Partisipasi pimpinan tertinggi Bakamla RI ini menjadi bentuk dukungan dan teladan bagi seluruh personel untuk terus menumbuhkan semangat kepedulian sosial.

Baca Juga :  Mendagri Dorong Kepala Daerah Susun Program Dukungan Penggunaan Bahasa Indonesia

Sebanyak 107 kantong darah terkumpul dari 150 target pendonor, hal itu terjadi karena beberapa diantaranya tidak memenuhi syarat kesehatan. Kegiatan donor darah tersebut merupakan agenda rutin tahunan Bakamla RI, dan pada tahun ini telah memasuki tahun ke-5 pelaksanaannya. Aksi kemanusiaan ini menjadi wujud kepedulian Bakamla RI terhadap sesama serta kontribusi nyata dalam mendukung ketersediaan stok darah nasional.

Baca Juga :  Bakamla RI Evakuasi kapal penangkap ikan yang alami kecelakaan di Laut

Selain diikuti oleh personel Bakamla RI yang berdinas di Jakarta, kegiatan ini juga melibatkan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Bakamla RI yang turut ambil bagian dalam mendonorkan darahnya. Kehadiran DWP Bakamla RI menambah semarak kegiatan sekaligus mencerminkan kebersamaan dan solidaritas keluarga besar Bakamla RI.

Baca Juga :  Tingkatkan Kesiapan Tugas Personel, Bakamla RI Gelar Latihan di Perairan Serei

Melalui kegiatan donor darah ini, Bakamla RI berharap dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan serta memperkuat nilai-nilai kemanusiaan sejalan dengan semangat peringatan HUT ke-20 Bakamla RI.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Hukrim

KPK Dorong Peran Aktif Mahasiswa dalam Gerakan Anti Korupsi

Nasional

PLN Goes to School, Siswa SMAN 1 Bandar Bener Meriah Belajar Kelistrikan

Nasional

Presiden Prabowo Subianto Umumkan Kabinet Merah Putih Periode 2024-2029

Nasional

Tiba di Tanah Air, Presiden Prabowo Bawa Komitmen Investasi dan Kerjasama Strategis

Nasional

Kemendagri Dorong Wakaf Jadi Instrumen Strategis Pembangunan Daerah

Nasional

Wali Nanggroe dan Mendagri Bahas Penguatan Lembaga Kekhususan Aceh

Hukrim

Bawa Satwa Liar Bernilai Ratusan Juta Tanpa Dokumen, Dua Warga Ditangkap

Nasional

Prabowo Instruksikan Nusron Cek Konsesi HGB dan HGU yang Habis: Kembalikan ke Negara