Home / Tni-Polri

Kamis, 1 Februari 2024 - 18:13 WIB

Kolaborasi Tiga Balakdam IM untuk Sukseskan Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024

REDAKSI

Banda Aceh – Dalam upaya mendukung Pengamanan Pemilu 2024, tiga Satuan Balakdam IM melakukan kolaborasi. Satuan tersebut melibatkan Perhubungan Kodam IM (Hubdam IM), Informasi dan Pengolahan Data Kodam IM (Infolahtadam IM), serta Penerangan Kodam IM (Pendam IM). Keterlibatan aktif ketiga satuan ini menjadi langkah strategis dalam mensukseskan apel gelar pasukan Pam Pemilu 2024.

Apel gelar pasukan pengamanan Pemilu yang digelar Kodam Iskandar Muda, bertempat di Lapangan Blang Padang, dipimpin langsung oleh Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P, M.I.P.

Baca Juga :  Irdam IM Pimpin Penutupan TMMD Reguler ke-119 Kodim 0102/ Pidie

Pada kegiatan tersebut juga dilaksanakan tatap muka secara virtual melalui vicon, dengan Panglima TNI, dan diikuti oleh seluruh Kotama TNI.

Berkaitan dengan dukungan teknis pada acara vicon tersebut, 3 Balakdam IM melaksanakan kolaborasi guna kelancaran pelaksanaannya.

Menurut Kahubdam IM, Kolonel Chb Vitri Setyatmoko, S.Sos., M.Tr(Han), Hubdam

Baca Juga :  Konsep Strategis Pangdam IM dalam Upaya Hilirisasi Industri Pada Program Ketahanan Pangan "I'M Jagong

menyiapkan saran videotron, Kamera live, serta jaringan internet. Kahubdam IM juga menjamin tergelarnya Kodal melalui sarana dan saluran komunikasi yang telah disiapkan, guna mendukung kelancaran pelaksanaan tugas pengamanan.

Kainfolahta Kodam IM Kol Inf David Rudianto, S.Sos, M.M, menyatakan bahwa Infolahtadam IM menyiapkan jaringan komputer dan instalasi jaringan, dan pengolahan data, guna kelancaran pelaksanaan tugas pengamanan, sedangkan menurut Kapendam IM Kolonel Inf Irhamni Zainal, S.I.P, M.Si, Pendam IM menyiapkan kamera dan drone secara live, serta siap menyampaikan informasi, publikasi dan penerangan pasukan guna kepentingan tugas pengamanan.

Baca Juga :  Gelorakan Hari Juang Infanteri Ke - 75, Pangdam IM Mengikuti Gerak Jalan Peleton Beranting YWP Jaya Bersama Prajurit

Melalui sinergi ini, diharapkan jajaran Badan Pelaksana Kodam (Balakdam) Iskandar Muda, mampu menciptakan kerjasama yang efektif dan efisien dalam mendukung tugas pokok Kodam Iskandar Muda dalam tugas pengamanan Pemilu 2024 di wilayah Aceh. **

Share :

Baca Juga

News

Mengenal Briptu Kevin Hidayatullah, Polisi di Aceh yang Aktif Mengajar Ngaji di Masjid Raya Baiturrahman

Daerah

Operasi Ketupat Seulawah -2025 Dimulai: Siap Berikan Pelayanan dan Pengamanan kepada Masyarakat

Tni-Polri

Do’a Dari Kapolda Aceh Untuk Kesembuhan Isteri Ulama Aceh

Tni-Polri

Polisi Selamatkan Lansia Terjebak Banjir di Langsa

Nasional

Kapolda Aceh Antar Presiden Jokowi Pulang Via Bandara Malikussaleh

Tni-Polri

Peringati Hari Juang TNI AD Ke 78 Kodam IM, Gelar Bhaksos Donor Darah

Daerah

Polda Aceh Kerahkan 228 Personel untuk Amankan Pawai Takbir Keliling Idulfitri 1446 H

Tni-Polri

Sejumlah Penghargaan Kadivhumas pada Rakernis Humas Polri