Home / Daerah

Jumat, 26 Juli 2024 - 18:20 WIB

DPMG Aceh Terus Tingkatkan Pelayanan Informasi Publik

Redaksi

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Aceh, T.Aznal Zahri dan Ketua Pejabat PPID Pelaksana, Misriani, SH menyambut tim visitasi KIA di Ruang Rapat Kadis,Kamis.(25/7/2024). Foto: Humas DPMG Aceh)

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Aceh, T.Aznal Zahri dan Ketua Pejabat PPID Pelaksana, Misriani, SH menyambut tim visitasi KIA di Ruang Rapat Kadis,Kamis.(25/7/2024). Foto: Humas DPMG Aceh)

Banda Aceh – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Aceh terus berupaya meningkatkan pelayanan keterbukaan informasi publik. Hal ini disampaikan Kepala DPMG Aceh, Aznal Zahri, dalam pertemuan dengan tim visitasi Komisi Informasi Aceh (KIA) di kantor DPMG Aceh, Kamis (25/7/2024).

Menurut T. Aznal, DPMG Aceh telah melakukan berbagai inovasi untuk memudahkan masyarakat dalam mengakses informasi publik. Salah satu inovasi unggulan adalah pengembangan aplikasi SIGAP (Sistem Informasi Gampong). Aplikasi ini terus ditingkatkan untuk memberikan layanan yang lebih efektif dan efisien.

Baca Juga :  Pj Gubernur Bustami Komit Bangun Harmonisasi dengan Seluruh Elemen di Aceh 

“Kami terus berupaya melakukan inovasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan keterbukaan informasi publik. Saat ini, kami sedang mengembangkan aplikasi SIGAP agar dapat memberikan layanan administrasi kepada masyarakat secara online,” ujar T. Aznal.

Baca Juga :  CEO Media Annews Jabat DPD PSI Aceh

Selain pengembangan aplikasi SIGAP, DPMG Aceh juga melakukan berbagai upaya lain untuk meningkatkan pelayanan informasi publik. Upaya ini antara lain meningkatkan kualitas pengelolaan website, memperluas akses informasi melalui media sosial, serta meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di bidang pengelolaan informasi publik.

Pertemuan antara DPMG Aceh dan KIA ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat dan staf dari kedua instansi. Dari pihak KIA, hadir Arman Fauzi, Nurlaily Idrus, Muhammad Hamzah, Alfian, Adi Warsidi, Fitri Darmayanti, dan Gusmayadi. Sementara dari DPMG Aceh, hadir Misriani, SH, T. Zulhusni, Mawardi Adami, Janiswar, Tuti Sulastri, dan l anggota PPID Pelaksana DPMG Aceh.

Baca Juga :  Acara Lepas Sambut Dandim 0105 Aceh Barat Berlangsung Khidmat

Editor: Amiruddin MK

Share :

Baca Juga

Daerah

Polres Pidie Jaya Terapkan FIFO pada Layanan Satpas Prototype

Aceh Besar

Kafilah Aceh Besar Gaungkan Pesan Persaudaraan di Tengah Masyarakat Multikultural pada Final Syarhil Qur’an MTQ ke-37 Aceh

Daerah

Gerak Cepat Bank Aceh Pasca-Banjir: Dirut Tinjau Langsung, Pacu Normalisasi Layanan di Lhokseumawe dan Aceh Timur

Daerah

Pj Gubernur Aceh Temui Lansia Calon Penerima Rumah Layak Huni di Pidie

Daerah

Pemkab Aceh Besar Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Seulimeum

Daerah

Disdik Aceh Gelar Sosialisasi Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Bebas Melayani

Aceh Besar

Tekan Inflasi, Pemkab Aceh Besar Kembali Gelar Pasar Murah di Blang Bintang

Aceh Barat

Pj Ketua Paud dan Forikan Aceh Kukuhkan Bunda PAUD dan Ketua Forikan Aceh Barat, Nagan Raya, dan Aceh Tenggara