Home / Pemko Banda Aceh

Senin, 10 November 2025 - 12:30 WIB

Wakil Wali Kota Banda Aceh Ajak Generasi Muda Teladani Semangat Pahlawan di Hari Pahlawan Nasional 2025

mm Redaksi

Wakil Wali Kota Banda Aceh, Afdhal Khalilullah, mengikuti upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Senin (10/11/2025). Foto: Dok. Prokopim Kota Banda Aceh

Wakil Wali Kota Banda Aceh, Afdhal Khalilullah, mengikuti upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh, Senin (10/11/2025). Foto: Dok. Prokopim Kota Banda Aceh

Banda Aceh – Wakil Wali Kota Banda Aceh, Afdhal Khalilullah, turut menghadiri upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional 2025 yang digelar Pemerintah Aceh di Lapangan Blang Padang, Senin (10/11/2025).

Upacara yang berlangsung khidmat itu dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Aceh, Fadhlullah, selaku inspektur upacara. Kegiatan tersebut diikuti oleh unsur Forkopimda, TNI/Polri, ASN, pelajar, dan berbagai organisasi kemasyarakatan di Banda Aceh.

Baca Juga :  Pemko Banda Aceh Replikasi Aplikasi JAKI untuk Wujudkan Layanan Publik Digital Terpadu

Tahun ini, peringatan Hari Pahlawan mengusung tema “Pahlawanku Teladanku — Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan.”

Usai mengikuti upacara, Afdhal mengajak seluruh masyarakat, khususnya generasi muda, untuk meneladani nilai perjuangan para pahlawan yang penuh dengan kesabaran, keberanian, dan keikhlasan.

“Ada poin penting yang disampaikan Pak Wagub tadi, yaitu kesabaran dalam menghadapi ujian dan perbedaan demi mencapai tujuan bersama, semangat mengutamakan kepentingan bangsa di atas kepentingan pribadi, serta pandangan jauh ke depan,” ujarnya.

Baca Juga :  Kafilah Banda Aceh Raih 23 Finalis di MTQ Aceh ke-37, Torehkan Peningkatan Prestasi

Menurut Afdhal, perjuangan masa kini memang tidak lagi dilakukan dengan senjata, melainkan melalui ilmu, empati, dan pengabdian, namun semangat yang terkandung tetap sama — membela yang lemah, memperjuangkan keadilan, dan memastikan tidak ada anak bangsa yang tertinggal.

Baca Juga :  Plt Kadispar Banda Aceh: Agam Inong Harus Jadi Promotor dan Inspirator Wisata Islami

“Nilai-nilai kepahlawanan ini masih sangat relevan diterapkan di masa kini, terutama bagi generasi muda. Mari terus belajar, berlatih, dan bekerja keras demi masa depan yang lebih baik sesuai dengan cita-cita para pahlawan bangsa,” pungkasnya.

Editor: Amiruddin. MKReporter: Redaksi

Share :

Baca Juga

Ekbis

Wakil Wali Kota Afdhal Khalilullah Buka Pelatihan Manajemen Usaha untuk Perempuan di Banda Aceh

Pemko Banda Aceh

Wali Kota Banda Aceh Jajaki Kerja Sama Kesehatan dan Pembangunan Turkish Centre dengan Pemerintah Turki

Pemko Banda Aceh

Konter Imigrasi di MPP Banda Aceh Ramai Dikunjungi Warga, 5.596 Pengunjung Tercatat Sejak Awal Tahun

Pemko Banda Aceh

Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal Paparkan Strategi Kepemimpinan Perempuan di Lokakarya Nasional

Pemko Banda Aceh

Pemko Banda Aceh Pacu Capaian Sanitasi Aman 2025, Tirta Daroy Jadi Garda Terdepan

Pemko Banda Aceh

Antusiasme Warga Meuraxa Ramaikan Pasar Murah Pemko Banda Aceh, Wali Kota Illiza: Bukti Program Ini Sangat Dibutuhkan

Kesehatan

Kemenkes RI Lakukan Supervisi dan Pendampingan Program Integrasi Layanan Primer di Banda Aceh

Pemko Banda Aceh

Wali Kota Illiza Serahkan Rancangan Qanun APBK 2026 ke DPRK