Aceh Jaya – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Aceh Jaya menggelar sosialisasi dan pembinaan Program Kampung Iklim (Proklim) di ruang balai kantor Desa gampong Baro, Kecamatan Setia Bakti, Kabupaten Aceh Jaya. Rabu (19/11/2026).
Kegiatan tersebut diikuti aparatur gampong, tokoh masyarakat, dan warga yang menjadi sasaran program penguatan ketahanan iklim di tingkat desa.
Plt Kadis Lingkungan Hidup (DLH) Aceh Jaya, Syafrizal, S.Pd.I., MM, Dalam pemaparannya, menegaskan bahwa perubahan iklim kini menjadi tantangan nyata yang harus dihadapi bersama, terutama melalui langkah adaptasi dan mitigasi di lingkungan masing-masing.
“Upaya menjaga lingkungan tidak bisa hanya mengandalkan pemerintah. Masyarakat harus menjadi pelaku utama,” ujar Syafrizal di hadapan peserta.
Para narasumber lainnya yaitu Heriyanto, S.Hut, MP dari DLHK Aceh juga menyampaikan materi mengenai pengurangan emisi, pengelolaan sampah, penghijauan desa, serta cara-cara praktis memperkuat ketahanan gampong terhadap risiko iklim.
Selain itu, Syafrizal kepada awak media Noa.co.id, Juga menjelaskan, bahwa sosialisasi tersebut digelar untuk mendorong peningkatan pemahaman dan partisipasi masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan. Dan meningkatkan kesadaran dan kemampuan masyarakat dalam pengelolaan lingkungan, serta memperkuat partisipasi warga dalam upaya mitigasi iklim.
“Melalui proklim dapat menjadi gerakan bersama yang melahirkan desa-desa yang lebih adaptif dan tangguh terhadap perubahan iklim,” harapnya.
Sementara itu, Kepala Desa (Geuchik) Gampong Baro, Samsuar LD, menyambut baik kegiatan tersebut dan menilai Proklim dapat menjadi sarana penting bagi warga untuk meningkatkan kesadaran lingkungan sekaligus mendorong partisipasi aktif dalam menjaga kelestarian Gampong.
Selain itu, Samsuar LD. Juga menyampaikan, bahwa desanya telah aktif melakukan penghijauan dengan menanam mangrove dikawasan sungai dan pesisir pantai, “Semoga program Proklim dapat melanjutkan dan memperkuat upaya pelestarian lingkungan yang sudah berjalan.” Tuturnya.
Sebagai informasi tambahan, Selain sosialisasi, pihak DLH juga membagikan bibit produksi kepada warga desa sebagai bagian dari upaya mendorong penghijauan dan ketahanan lingkungan di tingkat desa.
Editor: Amiruddin. MKReporter: Sanusi













