Home / Daerah / Pemerintah Aceh

Jumat, 16 Januari 2026 - 23:40 WIB

DWP Aceh Salurkan Bantuan Pemulihan Pascabanjir untuk Warga Aceh Tamiang

mm Redaksi

Ketua DWP Aceh Malahayati M. Nasir didampingi Ketua DWP Kota Sabang Zikri Hayati Andre Nourman menyerahkan bantuan pemulihan pascabanjir kepada warga Desa Purwodadi, Kecamatan Kejuruan Muda, Aceh Tamiang, Kamis (15/1/2026). Foto: Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Ketua DWP Aceh Malahayati M. Nasir didampingi Ketua DWP Kota Sabang Zikri Hayati Andre Nourman menyerahkan bantuan pemulihan pascabanjir kepada warga Desa Purwodadi, Kecamatan Kejuruan Muda, Aceh Tamiang, Kamis (15/1/2026). Foto: Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Aceh Tamiang — Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Aceh, Malahayati M. Nasir, bersama Ketua DWP Kota Sabang, Zikri Hayati Andre Nourman, melakukan kunjungan sekaligus menyalurkan bantuan pemulihan pascabencana kepada masyarakat terdampak banjir di Desa Purwodadi, Kecamatan Kejuruan Muda, Kabupaten Aceh Tamiang, Kamis (15/1/2026).

Kunjungan tersebut merupakan bentuk kepedulian DWP Aceh terhadap masyarakat yang terdampak bencana hidrometeorologi yang melanda sejumlah wilayah di Aceh pada November 2025 lalu. Kabupaten Aceh Tamiang tercatat sebagai salah satu daerah yang mengalami dampak cukup parah akibat bencana tersebut.

Baca Juga :  Kepala SKPA Sambut Kepulangan Pj Gubernur Aceh

Dalam kesempatan itu, Malahayati menyerahkan berbagai bantuan kebutuhan dasar yang diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat selama masa pemulihan. Bantuan yang disalurkan meliputi alat-alat kebersihan untuk membersihkan rumah pascabanjir, peralatan memasak, kebutuhan bayi dan anak-anak, serta bahan kebutuhan pokok (sembako).

Baca Juga :  SIPITUNG siap melayani masyarakat Pidie Jaya

Malahayati menyampaikan rasa prihatin dan dukungan moril kepada seluruh warga terdampak. Ia juga berpesan agar penyaluran bantuan dilakukan secara tertib dan merata, serta mengajak masyarakat untuk terus menjaga kebersamaan dalam menghadapi masa pemulihan.

“Kami dari DWP Aceh hadir di sini untuk saling berbagi dan menguatkan. Semoga bantuan ini dapat membantu meringankan beban Bapak dan Ibu sekalian, serta menjadi semangat untuk kembali menata kehidupan pascabencana,” ujar Malahayati.

Baca Juga :  KIP Ajak Kejati Aceh Kerja Sama Sukseskan Pemilu 2024

Menurutnya, semangat gotong royong dan kepedulian sosial menjadi kunci penting dalam menghadapi masa-masa sulit akibat bencana. Ia berharap masyarakat tetap tabah dan saling mendukung satu sama lain.

Melalui kegiatan ini, DWP Aceh menegaskan komitmennya untuk terus hadir dan berperan aktif dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan, khususnya dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana di berbagai wilayah Aceh.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Daerah

Cegah Sengketa, Kejaksaan Tinggi Aceh dan BPN Aceh Percepat Sertifikasi Tanah Wakaf

Nasional

Wagub Aceh Dampingi Mendagri Tito Serahkan Bantuan Presiden di Aceh Tamiang

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar dan Dandim 0101/KBA Kunjungi Makoramil Pulo Aceh

Aceh Utara

PWI Aceh Utara Dukung Penuh Program Bupati Ayahwa-Panyang

Daerah

Banda Aceh Terima Dua Penghargaan dalam Festival SMR

Advetorial

Transaksi Periwisata di Aceh Travel Mart Capai Rp 2,3 Miliar

Daerah

BSI Serahkan Bantuan Tanggap Darurat untuk Masyarakat Aceh Serta Percepat Pemulihan Layanan

Daerah

Sulit Dapat BBM Subsidi, Nelayan di Pidie Butuh SPBN