Home / Pemko Banda Aceh

Minggu, 7 Desember 2025 - 07:42 WIB

Illiza Lepas Keberangkatan KP Hiu 12 dari Pangkalan PSDKP Lampulo

mm Redaksi

Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa'aduddin Djamal melepas keberangkatan KP Hiu 12 yang membawa 3,5 ton bantuan kemanusiaan dari PSDKP Lampulo menuju Langsa, Sabtu (6/12/2025). Foto: Dok. Istimewa

Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa'aduddin Djamal melepas keberangkatan KP Hiu 12 yang membawa 3,5 ton bantuan kemanusiaan dari PSDKP Lampulo menuju Langsa, Sabtu (6/12/2025). Foto: Dok. Istimewa

Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal melepas secara simbolis keberangkatan Kapal Pengawas (KP) Kelautan dan Perikanan RI dari pangkalan Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Lampulo, Sabtu (6/12/2025) malam.

KP Hiu 12 berdimensi panjang 32 meter dan mampu mencapai kecepatan maksimum 70 knot tersebut, akan berlayar menuju Pelabuhan Kota Langsa. Di bawah komando kapten kapal La Dedi, Hiu 12 membawa 3,5 ton bantuan kemanusiaan plus 18 relawan ke lokasi bencana.

Baca Juga :  Dinkes Banda Aceh Ingatkan Ancaman Penyakit Pasca Banjir, Warga Diminta Perketat Kebersihan

Didampingi Kepala Pangkalan PSDKP Lampulo Abdul Quddus, Illiza turut meninjau kesiapan kapal dan kru seeta menyemangati tim relawan yang dikoordinir oleh Destika Gilang Lestari. “Semoga dilancarkan sampai ke tujuan dengan selamat untuk membantu saudara-saudara kita di sana.”

Wali kota pun menyampaikan terima kasih kepada pihak PSDKP Lampulo yang bersedia memfasilitasi pengiriman bantuan dan tim relawan. “Atas nama pemerintah dan warga kota, saya mengucapkan terima kasih karena telah memberikan kemudahan kepada tim relawan dari Banda Aceh.”

Baca Juga :  Antusiasme Warga Meuraxa Ramaikan Pasar Murah Pemko Banda Aceh, Wali Kota Illiza: Bukti Program Ini Sangat Dibutuhkan

Pemko Banda Aceh sendiri, kata Illiza, juga dijadwalkan akan bertolak ke Kabupaten Bireuen besok, Minggu, 7 Desember 2025 pagi, via jalur darat. “Kita akan mengantarkan langsung bantuan yang telah kita himpun dari ASN, perbankan, instansi vertikal, dan segenap unsur masyarakat,” ujar Illiza.

Sementara itu, Koordinator Relawan Posko Bersama Demres Bencana Aceh 2025, Destika, mengatakan pihaknya akan menyalurkan langsung bantuan kepada masyarakat korban bencana. “Kita sudah lakukan asesmen awal, penerima bantuan bayi dan lansia,” ujarnya.

Baca Juga :  Kepala Puskesmas se-Kota Banda Aceh Kunjungi Kafilah MTQ di Pidie Jaya, Beri Dukungan dan Bantuan Logistik

Adapun bantuan yang dibawa pihaknya antara lain sembako, biskuit, air mineral, makanan bayi, pakaian layak pakai, pampers/pembalut, dan obat-obatan. “Totalnya seberat 3,5 ton yang distribusinya kita fokuskan ke wilayah Langsa dan Tamiang,” ujarnya lagi.

Informasi dari pihak PSDKP Lampulo, KP Hiu 12 dijadwalkan berangkat pada pukul 00.00 WIB, Minggu dinihari, bertepatan dengan gerak pasang air laut. Perjalanan ke Kota Langsa diperkirakan menempuh waktu 10 sampai dengan 12 jam, tergantung cuaca dan ombak. (*)

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Banda Aceh

Forkopimda Banda Aceh Serukan Warga Tidak Rayakan Tahun Baru 2026, Ajak Perbanyak Ibadah

Banda Aceh

Wali Kota Banda Aceh Instruksikan Kesiapsiagaan OPD Hadapi Banjir dan Cuaca Ekstrem

Pemko Banda Aceh

Wakil Wali Kota Banda Aceh Terima 10 Besar Agam Inong 2025, Matangkan Persiapan ke Tingkat Provinsi

Keagamaan

Wali Kota Illiza Lepas 100 Kafilah Banda Aceh ke MTQ Aceh ke-37 di Pidie Jaya, Target Pertahankan Juara Umum

Daerah

Wali Kota Banda Aceh Salurkan Bantuan Kemanusiaan Tahap II untuk Korban Banjir Bandang di Aceh Utara

Daerah

Banda Aceh Peduli: Wali Kota Illiza Pimpin Langsung Penyaluran Bantuan Banjir dan Longsor ke Sejumlah Daerah di Aceh

Banda Aceh

Banda Aceh Siapkan Early Warning System Digital untuk Mitigasi Banjir Kota

Pemko Banda Aceh

Wakil Wali Kota Banda Aceh Serahkan Rumah Layak Huni untuk Warga Gampong Pineung