Simeulue – Pemerintah Kabupaten Simeulue berencana melakukan pengaspalan ulang di atas jembatan yang mengalami kerusakan di ruas jalan Simpang Lanting–Labuhan Bajau. Langkah perbaikan dijadwalkan mulai akhir Mei 2025, usai proses kontrak rampung.
Hal itu disampaikan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Simeulue, Zulfatah, kerusakan berupa lubang pada permukaan jembatan yang dinilai membahayakan akan segera ditangani, Selasa (12/5/2025).
“Saat ini masih dalam tahap finalisasi kontrak. Jika tidak ada kendala, pengerjaan jembatan akan dimulai pada akhir bulan ini,” ujar Zulfatah.
Zulfatah menjelaskan, kegiatan itu dibiayai melalui Dana Otonomi Khusus Aceh (DOKA). Begitu dana tersedia dan siap dicairkan, proses pengaspalan segera dilaksanakan.
Jembatan yang menghubungkan dua wilayah penting ini kerap dilalui kendaraan logistik dan warga setempat. Kondisi permukaan yang berlubang menjadi keluhan masyarakat dalam beberapa bulan terakhir, terutama saat hujan deras memperparah kerusakan.
Editor: Amiruddin MK