Home / Banda Aceh

Rabu, 1 Oktober 2025 - 16:40 WIB

Michael Octaviano Wakili Aceh Masuk Final DPD Award 2025

mm Syaiful Anshori

Michael Octaviano wakili Aceh masuk final DPD Award 2025 kategori Sosial & Kesehatan. dok. Ist

Michael Octaviano wakili Aceh masuk final DPD Award 2025 kategori Sosial & Kesehatan. dok. Ist

Banda Aceh – Pegiat sosial Aceh, Michael Octaviano, berhasil menjadi finalis DPD Award 2025 kategori Pembangunan Sosial dan Kesehatan. Ajang ini merupakan bagian dari peringatan 21 Tahun DPD RI dengan tema “Dari Daerah Kita Bersatu untuk Indonesia Maju”.

Michael, yang juga menjabat Ketua Umum Blood For Life Foundation (BFLF) Indonesia dan Kepala UPTD RSAN Dinas Sosial Aceh, menegaskan prestasi ini bukan semata pencapaian pribadi, melainkan bukti gerakan sosial Aceh berdampak luas.

Baca Juga :  Gawat, BAKI Segera Sidang Perkara Gugatan terhadap KONI Aceh

“Alhamdulillah, Aceh bisa masuk finalis kategori Sosok Pembangunan Sosial dan Kesehatan yang diikuti hampir 600 peserta dari berbagai daerah. Mungkin kami terpilih karena sebelumnya mengirimkan aktivitas sosial yang selama ini dijalankan bersama BFLF,” ujar Michael di Banda Aceh, Rabu (1/10/2025).

Baca Juga :  Polisi Amankan Terduga Pelaku Pembuangan Bayi di Toilet Blang Padang

BFLF di bawah kepemimpinan Michael aktif menjalankan program Rumah Singgah Pasien, ambulans gratis, gerakan donor darah, hingga program kolaboratif seperti Gerakan 100 Pengusaha dan Gerakan 100 Sepeda.

Michael berharap prestasi ini memotivasi generasi muda Aceh untuk terus berkarya. “Harapannya, anak-anak muda Aceh bisa melihat bahwa daerah Syariah ini juga punya program dan figur yang bisa menjadi contoh bagi Indonesia,” pungkasnya.

Baca Juga :  Pemko Banda Aceh Respons Cepat Keluhan Warga terkait Air PDAM dan Sampah

Final DPD Award 2025 akan digelar di Jakarta, menghadirkan finalis dari seluruh Indonesia. Michael akan bersaing dengan Aqsa Aufa dari Jawa Timur dan Sri Rejeki Chasanah dari Batam.***

Editor: Amir SagitaReporter: Syaiful Anshori

Share :

Baca Juga

Banda Aceh

Pemko Banda Aceh Gelar Profiling ASN untuk Pemetaan Kompetensi dan Potensi Pegawai

Banda Aceh

Dispora Banda Aceh dan GEOACEH Jalin Kerja Sama Kembangkan UMKM Muda Lewat Fotografi dan Konten Digital

Banda Aceh

Fraksi PKS DPRK Banda Aceh Minta Anggaran Perbaikan Jalan dan Penanganan HIV/AIDS Ditingkatkan

Banda Aceh

Forkopimda Banda Aceh Serukan Warga Tidak Rayakan Tahun Baru 2026, Ajak Perbanyak Ibadah

Banda Aceh

Dinsos Banda Aceh Bina PPKS Hasil Razia Satpol PP di Sejumlah Simpang Kota

Banda Aceh

IPM Banda Aceh Tertinggi di Aceh, Wakil Ketua DPRK Musriadi Apresiasi Kinerja Pemerintah Kota

Banda Aceh

Dinsos Banda Aceh Lakukan Stock Opname Logistik Bencana Sambut Tahun 2026

Banda Aceh

Pangdam IM Sambut Kedatangan Pejabat Gubernur Aceh