Home / Daerah

Sabtu, 13 Desember 2025 - 11:58 WIB

BSI Buka Posko Kesehatan Pasca Banjir di Kuala Simpang

mm Redaksi

Petugas BSI memberikan pemeriksaan kesehatan gratis kepada warga terdampak banjir di Posko Kesehatan Kanca Kuala Simpang. Foto: Dok. Istimewa

Petugas BSI memberikan pemeriksaan kesehatan gratis kepada warga terdampak banjir di Posko Kesehatan Kanca Kuala Simpang. Foto: Dok. Istimewa

Banda Aceh — Bank Syariah Indonesia (BSI) menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat terdampak bencana dengan membuka Posko Kesehatan pasca banjir di Kanca Kuala Simpang. Posko ini dihadirkan sebagai upaya membantu pemulihan kondisi kesehatan warga setelah banjir melanda wilayah tersebut.

Melalui Posko Kesehatan ini, BSI menyediakan layanan pemeriksaan kesehatan dasar, antara lain pengecekan tekanan darah, gula darah, serta konsultasi kesehatan ringan yang ditangani oleh tenaga medis. Layanan ini terbuka bagi masyarakat sekitar yang terdampak banjir yang membutuhkan penanganan awal pasca bencana.

Baca Juga :  Pangdam IM Hadiri Opening Ceremony Bhayangkara Fest 2024

Regional CEO BSI Aceh, Imsak Ramadhan menyampaikan Pembukaan Posko Kesehatan ini merupakan bagian dari komitmen BSI dalam mendukung upaya pemulihan pasca bencana di daerah operasional perusahaan. BSI berharap kehadiran posko ini dapat membantu mencegah munculnya penyakit pasca banjir serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam masa pemulihan.

Baca Juga :  Komnas HAM RI : Kalau itu jalan umum, tidak boleh diambil atau ditutup

BSI terus berperan aktif dalam berbagai program sosial dan kemanusiaan sebagai bentuk kontribusi nyata bagi masyarakat.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Besar Terima Sertifikat WBTb Keujreun Blang Pemerintah Aceh

Kami berkomitmen memberikan layanan perbankan syariah yang inklusif serta berkontribusi aktif dalam pembangunan sosial dan ekonomi masyarakat, tutup imsak.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Daerah

Api Menyala menghanguskan SPBU Oyon

Daerah

Tokoh Masyarakat Apresiasi Polres Aceh Tamiang Soal Pengamanan Pilkada 2024

Daerah

Terkait PPK Bandar Baru Kutip Iuran 300 Ribu dari PPS, Ini Penjelasan PPK Bandar Baru

Daerah

500 Eks Kombatan GAM Batee Iliek Deklarasi Dukungan untuk Bustami Hamzah-Fadhil Rahmi

Daerah

PWI dan IJTI Gandeng MER-C Indonesia Buka Donasi untuk Palestina di Arena PKA

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Hadiri Muswil III DMI Aceh 

Daerah

Ini Tiga Gampong Penerima Juara Lomba Pos Satkamling Polres Aceh Utara

Daerah

HT Ibrahim Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Kunjungi Lapas Kelas III Lhoknga