Home / Advetorial

Sabtu, 19 November 2022 - 15:06 WIB

Disbudpar Aceh Akan Gelar Pelatihan Kesenian Bagi Guru PAUD dan Pelatih Sanggar

Redaksi

NOA | Banda Aceh – Dalam rangka menjaga dan melestarikan budaya Dodaidi di kalangan masyarakat, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh melalui Bidang Seni dan Bahasa, akan gelar pelatihan bagi guru PAUD dan pelatih sanggar.

Pelatihan Kesenian yang mengusung tema “Melestarikan Dodaidi Sebagai Pengantar Tidur Anak” ini akan berlangsung selama 3 hari, mulai 24-26 November 2022, di Kampus UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

Baca Juga :  DSI Aceh Gencarkan Program Sosialisasi Untuk Pecahkan Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak

Pelatihan ini akan diikuti oleh 40 peserta berasal dari guru PAUD dan pelatih sanggar di wilayah Kota Banda Aceh.

Dalam kegiatan ini, Disbudpar Aceh akan menghadirkan sejumlah budayawan sebagai pematerinya.

Baca Juga :  Rapat Koordinasi Kesra Pelayanan Dasar Urusan Pendidikan 2024, Fokus pada Pendidikan dan Pelatihan Vokasi

Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari usaha Disbudpar Aceh melestarikan budaya.

Untuk diketahui, Dodaidi adalah lirik yang biasa dinyanyikan dalam bahasa Aceh oleh orang tua pada zaman dahulu untuk menidurkan si buah hatinya.

Namun kini, budaya itu berganti dan mulai terkikis. Tak banyak lagi orang tua yang melakukan hal ini.

Baca Juga :  Wisata Alam Tui Jeuringei yang Wajib Dikunjungi di Pidie

Dalam syair Dodaidi mengandung banyak nasihat dan pesan agama untuk anak dalam menjalani kehidupan di masa depan.

Dodaidi juga memiliki pesan semangat pejuang, ekonomi dan lain-lain. Karena itu, Disbudpar Aceh mengangap penting untuk terus melestarikan kebudayaan tersebut. []

Share :

Baca Juga

Advetorial

Keren.. Puluhan Pelaku Usaha Pemula Aceh Utara Dilatih Digital Printing

Advetorial

Pemerintah Aceh Dukung Kegiatan Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun 2024

Advetorial

Hari Terakhir Yuk Vote Destinasi Aceh di API Awards 2022, Begini Caranya!

Advetorial

PPKM Mikro Level 1 dan 2 di Aceh Diperpanjang Hingga 14 Februari 2022

Advetorial

Menparekraf Resmikan Tower Mangrove dan Kunjungi Desa Wisata Cinta Raja di Langsa

Advetorial

Momen Pengembangan Seni dan ‘Ziarahi’ Situs Sultan Aceh Lewat Pekan Tari Gunongan

Advetorial

Pesona Puncak Kilonam, Hutan Lebat Berawan

Advetorial

Sebanyak Tujuh Pegawai Sekretariat Baitul Mal Aceh Naik Pangkat