Home / Aceh Besar

Minggu, 18 Juni 2023 - 17:18 WIB

Jelang Hari Raya Idul Adha 1444 H, Harga Bahan Pokok di Pasar Induk Lambaro Stabil 

Redaksi

Kota Jantho – Dua pekan menjelang Hari Raya Idul Adha 1444 H harga sejumlah bahan kebutuhan pokok atau sembako di Pasar Induk Lambaro Kecamatan Ingin Jaya masih stabil.

“Untuk harga cabai masih stabil. Harga jualnya sekitar Rp 28,000 ribu per kg, yang paling murah Rp 23,000 ribu per kg,” ujar Edi Burhanuddin (48) salah seorang pedagang di Pasar Induk Lambaro Kecamatan Ingin, Aceh Besar, Sabtu (17/6/2023) siang.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Besar Santuni 92 Anak Yatim Saat Maulid Akbar

Ia menyebutkan untuk sementara yang nampak ada kenaikan pada komoditas bawang merah dan bawang putih. “Khusus bawang merah Rp 33, 000 ribu per kg, tapi bila bawang merah beri (peking kecil) itu harganya Rp 15,000 ribu per kg. Untuk harga bawang putih saat ini di jual dengan harga Rp 38,000-39,000 ribu per kg,” sebut Edi Burhanuddin

Baca Juga :  Ketua Komda LP-KPK Aceh, Desak Bupati Aceh Besar Fungsikan Mal Pelayanan Publik Aceh Besar

Sementara untuk komoditas bahan pokok yang lain harganya terpantau stabil seperti telur ayam ras Rp 28,800/kg, telur ayam kampung Rp 45.000/kg, gula pasir Rp 15.000/kg, minyak goreng curah Rp 13,500 per kg, minyak goreng Minyakita Rp 14.000 per liter dan minyak goreng kemasan premium refil(setara bimoli) Rp 21.000 per liter.

Sedangkan komoditas beras harganya masih stabil, untuk beras medium seperti merek ikan mas Rp12.000 per kg, merek Ramos Rp 13,000 ribu per kg dan merek Kasuari Rp 12,500 per kg.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Besar Hadiri Rakor dan RDP Dengan Komisi II DPR RI 

Untuk komoditas beras premium harganya juga masih terbilang stabil seperti merek merak Rp 13,000 per kg, merek mahkota Rp 13,000 per kg dan merek MB Rp 13,000 per kg. []

Share :

Baca Juga

Aceh Besar

Sekda Aceh Besar dan Forkopimda Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dengan Mendagri 

Aceh Besar

Disodor Program ‘Bunda Saweu Sikula’ Oleh BMOIWI, Pj Bupati Iswanto: Aceh Besar Telah Punya Program SPT

Aceh Besar

Pemkab Aceh Besar Salurkan Bantuan Masa Panik untuk Korban Kebakaran di Lhoknga

Aceh Besar

Pembangunan Ruas Tol Sibanceh terus Dipacu

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Sambut Kedatangan Kafilah MTQ 

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Bersama Istri Hadiri Lepas Sambut Danyonif Raider 112/DJ

Aceh Besar

Hadiri Maulid KPA, Pj Bupati Aceh Besar bersama Mualem Resmikan Pabrik Pupuk Magnesium di Kuta Malaka

Aceh Besar

Dayah Babul Maghfirah Kembali Terbakar, Pj Bupati Aceh Besar Pimpin Operasi Pemadaman dan Salurkan Bantuan