Home / Tni-Polri

Selasa, 2 Desember 2025 - 22:30 WIB

Kapolda Aceh Patroli Udara untuk Pastikan Jalur Darat Perbatasan Sumut–Aceh Aman untuk Distribusi Bantuan

mm Redaksi

Kapolda Aceh Irjen Pol. Marzuki Ali Basyah melakukan patroli udara menggunakan helikopter, Selasa (2/12/2025). Foto: Dok. Istimewa

Kapolda Aceh Irjen Pol. Marzuki Ali Basyah melakukan patroli udara menggunakan helikopter, Selasa (2/12/2025). Foto: Dok. Istimewa

Kualasimpang — Kapolda Aceh Irjen Pol. Marzuki Ali Basyah melakukan patroli udara menggunakan helikopter untuk memastikan kondisi jalur darat di perbatasan Aceh Tamiang—Langkat aman dan dapat dilalui untuk pendistribusian bantuan bagi korban bencana, Selasa (2/12/2025).

Patroli ini dilakukan sebagai langkah cepat mengatasi kendala akses yang masih belum dapat dilalui di sejumlah titik akibat banjir dan tanah longsor.

Selain itu, ia juga memantau langsung kondisi wilayah di Aceh Tamiang yang hingga hari ini masih sulit dijangkau melalui jalur darat. Kapolda menegaskan bahwa pemantauan udara sangat penting untuk memastikan penyaluran bantuan dapat dipercepat, terutama bagi wilayah yang dampaknya sangat parah.

Baca Juga :  Irjen Dr. Achmad Kartiko Buka Turnamen Tenis Kapolda Aceh Cup 2025

“Saya ingin melihat secara menyeluruh kondisi jalur dan titik-titik yang belum bisa diakses darat. Ini penting agar dropping bantuan dapat dilakukan sesegera mungkin, baik melalui jalur udara maupun pola distribusi khusus yang kita siapkan,” ujar Kapolda Aceh, usai patroli udara.

Sementara itu, kata Kapolda Aceh, pihaknya telah mengerahkan personel ke Aceh Tamiang dan wilayah lain yang terdampak untuk membantu masyarakat korban bencana dan pendistribusian bantuan. Sementara ini, Aceh Tengah dan Bener Meriah masih belum bisa diakses via darat, sehingga drop bantuan hanya bisa dilakukan via udara.

Baca Juga :  Kapolda Aceh Dampingi Kalemdiklat Polri Kunker ke SPN Seulawah

“Kami sudah mengerahkan personel ke sejumlah wilayah terdampak banjir, dan personel Brimob untuk membantu penanggulangan bencana di Tamiang. Tugas kemanusiaan ini akan dilakukan secara intensif untuk memastikan kebutuhan warga terpenuhi serta situasi tetap aman dan terkendali,” ujarnya.

Baca Juga :  Panglima Mutasi 256 Pati, Termasuk Jabatan Strategis di TNI dan BIN

Abituren Akabri 1991 itu menegaskan bahwa seluruh personel terus bekerja maksimal di lapangan. Kolaborasi antara Polri, TNI, pemerintah daerah, dan relawan menjadi kekuatan utama dalam mempercepat pemulihan kondisi masyarakat.

Kapolda Aceh juga menyampaikan komitmennya untuk terus memantau situasi baik melalui jalur udara maupun darat, serta memastikan seluruh kebutuhan warga terdampak bencana dapat ditangani sesegera mungkin dengan cepat, tepat, dan terukur.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Tni-Polri

Ditreskrimsus Polda Aceh kembali Bagikan 250 Paket Takjil untuk Pengendara

Tni-Polri

Penyidik Polda Aceh Jemput Tersangka Kasus Korupsi Beasiswa dari Lapas Cipinang dan Tahan Seorang Korlap

Tni-Polri

Kapolda Aceh Dapat Penghargaan Serambi Demokrasi Awards

Nasional

Satgas Yonif 112/DJ Gelar Free Medical Care di Distrik Jigonikme Puncak Jaya

Tni-Polri

Prajurit Kodam IM Rampungkan Pemasangan Jembatan ARMCO Tahap I di Aceh Timur

News

Kapolda Aceh Hadiri Secara Virtual Groundbreaking Pembangunan Perumahan Polri

Daerah

Resmi Jadi Kampung Bebas dari Narkoba ke-25, Gampong Lamkeunung Tampilkan Hasil UMKM

News

Kapolres Aceh Tamiang Pastikan Ketersediaan dan Harga Bahan Pokok Stabil saat Ramadan