Home / Tni-Polri

Jumat, 15 September 2023 - 21:52 WIB

Kasdam IM mewakili Pangdam IM secara resmi membuka kejuaraan Pangdam Iskandar Muda open Karate Championship Tahun 2023

REDAKSI | NOA.co.id

Banda Aceh – Kepala Staf Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Kasdam IM) Brigjen TNI Hadi Basuki, S.Sos., M.M., M.Tr. (Han)., mewakili Pangdam IM Mayor Jenderal TNI Novi Helmy Prasetya, S.I.P, M.I.P secara resmi membuka kejuaraan Pangdam Iskandar Muda open Karate Championship Tahun 2023, di Balee Meuseuraya Aceh, Jum’at (15/09/23).

Dalam sambutan Pangdam IM yang dibacakan oleh Kasdam IM, yang isinya mengajak para Atlet Karate, Pelatih, Panitia dan para tamu undangan untuk senantiasa memanjatkan Puji dan Syukur ke Hadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, karena atas Limpahan Rahmat dan Karunia-Nya pada hari ini dapat menghadiri acara Pembukaan Piala Pangdam Iskandar Muda Karate Cup Tahun 2023, dalam keadaan sehat wala’fiat.

Pangdam IM mengucapkan selamat datang kepada para Atlet Karate di acara Pembukaan Piala Pangdam Iskandar Muda Karate Cup Tahun 2023. Karena acara ini merupakan wujud komitmen Kodam Iskandar Muda dalam mendukung dan mengembangkan olah raga karate di wilayah Provinsi Aceh.

Baca Juga :  Polda, PWNU, dan Kanwil Kemenag Aceh Mulai Gelar Vaksinasi 1 Juta Booster

Lebih lanjut Panglima menyampaikan bahwa kompetisi ini juga terselenggara atas kerjasama Pengurus Karate Indonesia-Aceh dengan Kodam Iskandar Muda. Kompetisi ini merupakan kegiatan penting dalam upaya meningkatkan pembinaan olah raga Cabang Karate, sehingga dapat menjadi Kawah Candra Dimuka pembibitan olah raga karate di wilayah Provinsi Aceh. Panglima juga mengungkapkan apresiasi yang tulus kepada semua peserta, pelatih dan panitia yang telah berkontribusi dalam menyelenggarakan ajang bergengsi ini.

“Karate bukan hanya olah raga, tapi juga sebuah seni yang mengajarkan disiplin, kekuatan, konsentrasi dan etika. Acara ini bukan hanya tentang pertandingan, tetapi juga tentang pengembangan karakter, persahabatan dan persaingan yang sehat, sehingga acara ini menjadi tonggak bersejarah dalam perkembangan karate di Provinsi Aceh”. Ujar Mayjen TNI Novi Helmy Prasetya.

“Oleh karena itu, kompetisi yang akan berlangsung hari ini dapat menjadi ajang unjuk bakat dan potensi terbaik, serta menjadi barometer bagi Atlet yang telah mendapat pembinaan secara kontinue selama ini. Kompetisi ini juga dapat dijadikan sebagai tempat evaluasi atas hasil pembinaan yang telah dilakukan, sehingga dapat diukur terhadap laju perkembangan prestasi atlet dari daerah-daerah Kabupaten/Kota di Wilayah Provinsi Aceh”. Tambahnya.

Baca Juga :  Kapolda Aceh Pimpin Taklimat Awal Audit Kinerja Tahap Satu Tahun Anggaran 2023

Panglima berharap Piala Pangdam Iskandar Muda Karate Cup tahun ini akan menjadi wahana untuk melahirkan bibit-bibit Atlet Karate berbakat yang mampu mengharumkan nama baik wilayah pada kejuaraan-kejuaraan yang lebih tinggi, baik di tingkat Nasional maupun Internasional.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan acara ini, terutama kepada Panitia Penyelenggara, Para Sponsor dan pihak yang telah bekerja keras untuk memastikan keberhasilan Piala Pangdam Iskandar Muda Karate Cup Tahun 2023 ini. Selamat bertanding tunjukkan kemampuan terbaik untuk menjadi yang terbaik, dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Sportivitas. Patuhi dan hormati keputusan Wasit dan Juri yang memimpin pertandingan”. Tutup Pangdam IM.

Dalam acara tersebut juga disematkan Sabuk Hitam Karate dan pemberian Sertifikat Karate kepada Kasdam IM oleh Ketua Ketua Majelis Perguruan Forki Aceh.

Baca Juga :  Polda Aceh Peringati Tahun Baru Islam 1443 H

Kejuaraan Karate ini terdiri dari beberapa kategori yaitu kategori Festival, kemudian kategori TNI/Polri, dan kategori Open Tournament.

Untuk kategori Festival diikuti oleh putra dan putri usia dini 8 s.d 9 tahun, kemudian Pra Pemula usia 10 s.d 11 tahun dan Pemula usia 12 s.d 13 tahun.

Untuk kategori TNI Polri putra dan putri senior usia 18 tahun keatas, Sedangkan untuk kategori Open Tournament putra dan putri usia 8 s.d 9 tahun, kemudian para pemula usia 10 s.d 11 tahun dan pemula usia 12 s.d 13 tahun. Dilanjutkan dengan usia 14 s.d 15 tahun, kelas Junior usia 15 s.d 17 tahun terakhir usia Under 21 dan Senior.

Hadir dalam acara tersebut, Forkopimda Aceh, Irdam IM, para Asisten Kasdam IM, para Kabalakdam IM, para Atlet Karate, Pelatih, Panitia dan para tamu undangan. **

Share :

Baca Juga

News

Kapendam IM Pimpin Ziarah Rombongan di HUT Ke-74 Penerangan TNI AD

Tni-Polri

Kapolda Aceh Imbau Masyarakat Waspadai Musibah Banjir

Tni-Polri

Silaturahmi ke Ponpes Dayah Manyang, Dandim Salut Ada Santri Dari Kalangan Orang Tua

Tni-Polri

Pangdam IM mengikuti Apel Gelar Kesiapan Pam Pemilu 2024 TNI AD TA. 2023 tersebar, secara Virtual dengan Kasad

Daerah

Kasatgasopsda Ketupat Seulawah 2025 Tinjau Langsung Lokasi Wisata dan Pos Pengamanan

Tni-Polri

Bersama Rakyat, TNI Gotong-Royong Bersihkan Bambu Tumbang

Tni-Polri

Cabut Bai’at Mantan anggota NII di Dharmasraya, Kadensus 88 AT: Hari ini Jumlahnya Paling Banyak

Tni-Polri

Dirlantas Polda Aceh Ajak Wartawan Sosialisasi dan Edukasi Masyarakat Terkait ETLE