Home / Banda Aceh

Sabtu, 13 Desember 2025 - 15:44 WIB

Pemilihan Keuchik di Gampong Ilie Kota Banda Aceh Diduga Kuat Terjadi Kecurangan

mm Redaksi

Dokumen absensi pemilih di salah satu TPS Gampong Ilie yang diduga tidak sesuai dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) saat pelaksanaan Pilchiksung Banda Aceh, 7 Desember 2025. Foto: Dok. Istimewa

Dokumen absensi pemilih di salah satu TPS Gampong Ilie yang diduga tidak sesuai dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) saat pelaksanaan Pilchiksung Banda Aceh, 7 Desember 2025. Foto: Dok. Istimewa

Banda Aceh — Pemilihan Keuchik Langsung (Pilchiksung) yang digelar di sejumlah gampong di Kota Banda Aceh pada hari Minggu (7/12/2025) diduga diwarnai sejumlah pelanggaran. Salah satunya terjadi di Gampong Ilie, yang kini menjadi sorotan masyarakat.

Sejumlah warga mengungkapkan adanya temuan dugaan kecurangan di tiga Tempat Pemungutan Suara (TPS). Dugaan tersebut antara lain berupa perbedaan nomor dan nama dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) dengan data absensi yang digunakan oleh Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).

Baca Juga :  Gelar Razia di Sejumlah Titik, Polresta Amankan Belasan Sepmor

“Di kalangan masyarakat sedang heboh dengan tersebarnya bukti-bukti dugaan kecurangan itu,” ujar salah seorang warga Gampong Ilie.

Baca Juga :  KOMMa, Inovasi GEN-A untuk Kuatkan Komunikasi Keluarga Tanpa Gawai

Menurut warga, temuan tersebut menimbulkan kecurigaan terhadap profesionalitas KPPS dalam menjalankan tugasnya selama proses pemungutan suara berlangsung.

Masyarakat Gampong Ilie pun berharap agar dugaan kecurangan tersebut segera diusut secara tuntas oleh pihak berwenang. Warga juga meminta agar dilakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU) demi menjamin proses demokrasi berjalan jujur, adil, dan transparan.

Baca Juga :  Wakapolda Aceh Hadiri Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-61 Tahun 2025

“Jika terbukti ada pelanggaran, kami berharap dilakukan pemilihan ulang agar hasil Pilchiksung benar-benar mencerminkan suara masyarakat,” kata warga lainnya.

Hingga berita ini diturunkan, pihak penyelenggara Pilchiksung maupun aparat gampong setempat belum memberikan keterangan resmi terkait dugaan tersebut.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Banda Aceh

Ketua DPRK Banda Aceh Minta Pengelola Tol Sibanceh Buka Jalur Seulimeum–Padang Tiji untuk Kafilah MTQ
Final DPD Award 2025

Banda Aceh

Michael Octaviano Wakili Aceh Masuk Final DPD Award 2025

Banda Aceh

Sedang Digugat di BAKI, Pemerintah Aceh Diminta Hati-hati Salurkan Dana Hibah ke KONI

Banda Aceh

Polda Aceh Siap Kawal Program MBG untuk Wujudkan Generasi Emas Indonesia

Banda Aceh

Dinas Pendidikan Aceh Luncurkan TKA, Fokus pada Peningkatan Mutu Pendidikan

Banda Aceh

DPMPTSP Banda Aceh Susun Rancangan Qanun Insentif Penanaman Modal 2025, Dorong Investasi dan Ekonomi Kota

Banda Aceh

Wali Kota Illiza Serahkan Piala Bergilir dan Dukung Kafilah Banda Aceh di MTQ Aceh ke-37 di Pidie Jaya

Banda Aceh

Camat Lueng Bata Imbau Warga Dekat Tanggul dan Sungai Siaga Banjir