Home / Aceh Barat / Sport

Jumat, 6 Desember 2024 - 22:03 WIB

Peringatan HUT Korpri ke-53, Pemkab Aceh Barat Gelar Liga Futsal Antar Instansi

REDAKSI

Pembukaan Liga Futsal Antar Instansi di Kabupaten Aceh Barat. Foto: Diskominsa Aceh Barat.

Pembukaan Liga Futsal Antar Instansi di Kabupaten Aceh Barat. Foto: Diskominsa Aceh Barat.

Meulaboh – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-53, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat melalui Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) menggelar Liga Futsal Antar Instansi.

Acara yang berlangsung di Lapangan Indoor Gedung Olahraga dan Seni (GOS) ini resmi dibuka pada Jumat (6/12/2024) oleh Penjabat (Pj) Bupati Aceh Barat, Azwardi, AP, M.Si.

Dengan tema “ASN Bugar dan Unggul Menuju Indonesia Emas 2045”, turnamen ini melibatkan 12 tim dari berbagai instansi di Aceh Barat. Dalam seremoni pembukaan, Azwardi secara simbolis melakukan tendangan pertama sebagai tanda dimulainya pertandingan.

Baca Juga :  Pj Bupati Mahdi Kunjungi Sikundo dan Desa Jambak

“Melalui kegiatan ini, kita ingin memupuk kebersamaan dan semangat hidup sehat di kalangan ASN, sekaligus memperkuat sinergi antar instansi,” ujarnya.

Azwardi menambahkan bahwa olahraga seperti futsal tidak hanya penting untuk kesehatan, tetapi juga dapat menjadi sarana mempererat tali silaturahmi dan kerja sama.

Baca Juga :  Persimura Menang Penalti 4-3 Atas Serigala Putra

“Ajang ini diharapkan mampu melahirkan semangat kebersamaan yang akan mendukung pembangunan daerah dan cita-cita besar Indonesia Emas 2045,” katanya.

Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) juga turut hadir, memberikan dukungan moral kepada para peserta.

Acara pembukaan semakin meriah dengan diterimanya simbolis obor api PON oleh Pj Bupati, yang menjadi simbol komitmen Aceh Barat dalam mendukung pengembangan olahraga nasional.

Azwardi menambahkan, Liga Futsal ini akan berlangsung selama beberapa hari ke depan, di mana tim-tim dari berbagai instansi akan saling bertanding untuk memperebutkan gelar juara.

Baca Juga :  Peringati HKN ke-60, Pemkab Aceh Barat Gelar Senam Massal

“Selain kompetisi, acara ini juga menjadi momentum penting untuk menyemarakkan semangat hidup sehat dan ceria di kalangan ASN Aceh Barat,” pungkasnya

Dengan semangat yang tinggi, para peserta optimistis turnamen ini bukan hanya sekadar kompetisi olahraga, tetapi juga menjadi langkah awal menuju visi besar Indonesia yang unggul dan sehat di tahun 2045.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Parlementaria

DPR Aceh Apresiasi Pj. Gubernur Aceh dan KONI Atas Suksesnya PON XXI Aceh-Sumut

Aceh Barat

DPRK Aceh Barat Sahkan Qanun APBK 2023, PJ Bupati Mahdi Beri Apresiasi

Aceh Barat

Pj Bupati Aceh Barat Absen di Paripurna, Hadiri Undangan Kementerian Perhubungan RI di Jakarta

Sport

Raih Kemenangan 3:1 Lawan Binjai, Besok Lhokseumawe Akan Lawan Tuan Rumah Pematang Siantar

Aceh Barat

Peringatan HKN ke-60 di Aceh Barat, Pemkab Dorong Layanan Kesehatan Prima

Aceh Barat

MPU Aceh Barat Kaji Aliran Sempalan Bersana Pj Bupati Mahdi Efendi

Aceh Barat

Hadiri Pembukaan MTR XXIII Kwarda Aceh, Pj Bupati Mahdi Optimis Aceh Barat Raih Prestasi Terbaik

Aceh Barat

Dandim Aceh Barat Irup Sumpah Pemuda ke -95