Home / Aceh Barat / Pemerintah

Jumat, 11 Oktober 2024 - 15:16 WIB

Pj Gubernur Lantik Azwardi Sebagai Pj Bupati Aceh Barat

Redaksi

Penjabat (Pj) Gubernur Aceh secara resmi melantik Azwardi, AP, M.Si sebagai Pj Bupati Aceh Barat dalam acara yang berlangsung di Anjong Mon Mata, Banda Aceh, pada Jumat (11/10/2024). Foto: Humas Aceh

Penjabat (Pj) Gubernur Aceh secara resmi melantik Azwardi, AP, M.Si sebagai Pj Bupati Aceh Barat dalam acara yang berlangsung di Anjong Mon Mata, Banda Aceh, pada Jumat (11/10/2024). Foto: Humas Aceh

Banda Aceh – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh secara resmi melantik Azwardi, AP, M.Si sebagai Pj Bupati Aceh Barat dalam acara yang berlangsung di Anjong Mon Mata, Banda Aceh, pada Jumat (11/10/2024).

Azwardi menggantikan Drs. Mahdi Efendi yang sebelumnya menjabat sebagai Pj Bupati Aceh Barat.

Dalam sambutannya, Pj Gubernur Aceh, Dr. H. Syafrizal ZA, M.Si, menekankan pentingnya pemanfaatan potensi sumber daya alam di Aceh Barat, yang dikenal memiliki cadangan tambang besar, demi kesejahteraan masyarakat.

“Pemanfaatan sumber daya alam harus dilakukan secara bijaksana, dengan memperhatikan isu lingkungan yang harus menjadi prioritas utama,” ujar Syafrizal.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Besar Serukan Pemadaman Lampu Selama 1 Jam, Ini Tujuannya! 

Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan pertambangan di Aceh Barat harus sejalan dengan tata ruang wilayah agar tidak terjadi konflik antara kepentingan pertambangan dan pelestarian lingkungan.

Syafrizal menambahkan bahwa tambang ilegal harus segera dihentikan, sementara tambang legal perlu didorong dengan pengawasan yang baik.

Lebih lanjut, Pj Gubernur juga menekankan pentingnya pemerintahan yang fokus pada kesejahteraan masyarakat.

Ia mendorong Azwardi sebagai Pj Bupati Aceh Barat untuk turun langsung ke lapangan, mendengarkan aspirasi rakyat, dan memastikan pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat.

Baca Juga :  Pj Gubernur Safrizal Terima Audiensi Prima DMI Aceh

Selain itu, Syafrizal mengingatkan bahwa Pj Ketua Tim Penggerak PKK dan Posyandu harus mendukung penuh kinerja Bupati dalam menangani masalah kesehatan masyarakat, khususnya terkait stunting.

“Anggaran untuk kegiatan PKK harus memadai karena perannya sangat penting dalam mendukung pembangunan daerah,” tambahnya.

Dengan dilantiknya Azwardi, diharapkan ia bersama Pj Ketua PKK dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa perubahan positif bagi masyarakat Aceh Barat.

Sementara itu, Azwardi, AP, M.Si yang baru saja dilantik menyatakan kesiapan penuh untuk mengemban tugas dan tanggung jawab sebagai Pj Bupati Aceh Barat.

Baca Juga :  Pj Bupati Aceh Barat Tinjau Dua Proyek Jalan di Wilayah Woyla

“Saya berkomitmen menjalankan amanah ini dengan penuh tanggung jawab dan integritas demi kesejahteraan masyarakat serta kemajuan daerah,” ungkap Azwardi.

Ia juga berjanji akan segera berkoordinasi dengan seluruh jajaran pemerintah daerah serta pihak terkait lainnya guna memastikan program-program prioritas dapat berjalan dengan baik.

Azwardi menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan seluruh elemen di Aceh Barat.

“Saya berharap bisa bekerja sama dengan semua pihak untuk memaksimalkan potensi daerah dan menghadapi tantangan yang ada,” pungkasnya.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Pemerintah

Pj Ketua PKK Ajak Anak Muda Bangkitkan Kembali Wastra Aceh

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Bantu Jaring untuk Nelayan Gampong Baro 

Aceh Barat

Bupati Aceh Barat Minta Guru Jadi Contoh yang Baik, Jangan Terlibat Narkoba

Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Lepas Ribuan Peserta Pawai Taaruf Peringati Datangnya Ramadhan 1444 H

Pemerintah

Pemkab Pidie Jaya Terima Deviden Rp 2,5 M dari Bank Aceh

Daerah

Dukung Ketahanan Pangan, Kakanwil Ditjenpas Aceh Pimpin Panen Raya di Rutan Singkil

Nasional

Bakamla Buka Suara soal Imigran Rohingya Masuk RI
pangdam-im

Aceh Barat

Pangdam IM Tutup TMMD ke 120 Tahun 2024 di Aceh Barat