Home / News / Pemerintah Aceh

Selasa, 15 April 2025 - 12:37 WIB

Plt Sekda Aceh Gelar Rapat dengan BPKP Bahas Langkah Hibah RS Regional ke Pemkab Aceh Tengah 

REDAKSI | NOA.co.id

Plt. Sekda Aceh, M. Nasir, Rapat Persiapan Pelaksanaan Monitoring, Conttolling, Surveillance For Prevention (MCSP)- KPK Tahun 2025 Pada Pemerintah Aceh dengan Kepala SKPA di Ruang Rapat Potensi Daerah, Kantor Gubernur Aceh, Senin (14/04/2025). Foto: Dok. Biro Prokopim Setda Aceh

Plt. Sekda Aceh, M. Nasir, Rapat Persiapan Pelaksanaan Monitoring, Conttolling, Surveillance For Prevention (MCSP)- KPK Tahun 2025 Pada Pemerintah Aceh dengan Kepala SKPA di Ruang Rapat Potensi Daerah, Kantor Gubernur Aceh, Senin (14/04/2025). Foto: Dok. Biro Prokopim Setda Aceh

Banda Aceh – Plt Sekretaris Daerah Aceh, Muhammad Nasir, menggelar rapat koordinasi bersama Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) wilayah Aceh Supriyadi dan sejumlah Kepala SKPA terkait guna membahas langkah yang perlu ditempuh untuk penyerahan aset Rumah Sakit Regional untuk Pemkab Aceh Tengah, di Ruang Rapat Sekda Aceh, Senin, (14/4/2025).

Dalam rapat tersebut semua pihak sepakat untuk mempercepat proses penyerahan aset tersebut. Dalam dua hari ke depan Pemerintah Aceh melalui Dinas Kesehatan akan menyiapkan dokumen yang memuat semua item pembangunan RS. Begitupun dengan Badan Pengelolaan Keuangan Aceh (BPKA) akan segera menyiapkan administrasi dokumen berita acara serah terima dan mengurus rekomendasi DPRA.

Baca Juga :  Terima Kunjungan Relawan Red Cross Norwegia, PJ Gubernur Safrizal: Semua Berkat Partisipasi Anda

“Hari Minggu tim Pemerintah Aceh dan BPKP akan turun ke lokasi RS Regional di Aceh Tengah untuk menginventarisir dan mengecek semua item aset baik dari segi kondisi maupun ketersediaan barang,” kata Nasir.

Lebih lanjut, Nasir meminta Dinas Perkim dan Dinas Kesehatan Aceh untuk menindaklanjuti segala rekomendasi dari BPKP yang diberikan setelah tinjauan ke lapangan nanti. Pemerintah Aceh akan menyempurnakan fasilitas di rumah sakit tersebut agar beroperasi dengan baik saat sudah diterima Pemkab Aceh Tengah.

Baca Juga :  Ketua TP PKK Aceh Dorong Percepatan Bantuan Rumah untuk Masyarakat dan Eks Kombatan

Selain fasilitas bangunan, Pemerintah Aceh juga akan membantu alokasi anggaran untuk pengadaan alat kesehatan di rumah sakit tersebut.

Nasir mengatakan, RS regional di Aceh Tengah itu akan menjadi rumah sakit dengan standar tipe A dan akan diprioritaskan untuk melayani masyarakat Aceh yang berada di Kabupaten Bener Meriah, Aceh Tengah, Gayo Lues dan Aceh Tenggara.

Baca Juga :  Bank Aceh Memberikan Dividen Rp 2.590.456.799 Kepada Pemerintah Kota Banda Aceh

Selanjutnya, kata Nasir, pihaknya juga akan terus mempercepat penyelesaian 4 RS regional lainnya guna menunjang fasilitas kesehatan yang berkualitas untuk seluruh masyarakat Aceh. Keempat RS regional yang masih dalam tahap pembangunan itu berada di Bireuen, Langsa, Aceh Barat dan Aceh Selatan.

Adapun para Kepala SKPA yang ikut dalam rapat tersebut, diantaranya Kepala Dinas Kesehatan Aceh Munawar, Kepala BPKA Reza Saputra, Kepala Dinas Perkim Aceh T Aznal Zahri dan Kepala Inspektorat Aceh Jamaluddin.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

News

Kapolda Aceh Bersama Pangdam IM Terima Kunjungan Silaturahmi Gubernur

News

Imigrasi Sabang Perkuat Pengawasan Orang Asing Lewat Rakor Tim PORA

Nasional

Puluhan Pelaku UMKM Ikuti Workshop Cenderaloka, Jadi Jembatan untuk Perluas Pasar Hingga Nasional

Banda Aceh

Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh Gelar Buka Puasa Bersama Pengurus Partai Koalisi

News

Wakil Gubernur Fadhlullah Pastikan Asrama Mahasiswa di Malang Segera Direnovasi

News

Kapendam IM Pimpin Ziarah Rombongan di HUT Ke-74 Penerangan TNI AD

News

Presiden Prabowo Rangkul dan Jabat Tangan Mualem di Istana Kepresidenan

News

Wakapolda Aceh Panen Raya Jagung Tahap I secara Serentak di Kabupaten Pidie