Home / Lhokseumawe

Selasa, 4 November 2025 - 23:31 WIB

Polsek Muara Dua Antisipasi Antrian BBM Subsidi di Lhokseumawe

mm Syaiful Anshori

Personel Polsek Muara Dua Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan antisipasi antrian Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi jenis solar dan pertalite di SPBU Sawang Keupeula, Cunda, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Selasa (4/11/2025) sekitar pukul 11.20 WIB. dok. Polres Lhokseumawe

Personel Polsek Muara Dua Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan antisipasi antrian Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi jenis solar dan pertalite di SPBU Sawang Keupeula, Cunda, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Selasa (4/11/2025) sekitar pukul 11.20 WIB. dok. Polres Lhokseumawe

Lhokseumawe – Personel Polsek Muara Dua Polres Lhokseumawe melaksanakan kegiatan antisipasi antrian Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi jenis solar dan pertalite di SPBU Sawang Keupeula, Cunda, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Selasa (4/11/2025) sekitar pukul 11.20 WIB.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H melalui Kapolsek Muara Dua IPDA Yudira Nugraha menjelaskan, kegiatan tersebut bertujuan memberikan rasa aman kepada masyarakat saat mengantri BBM serta menjaga arus lalu lintas tetap tertib.

Baca Juga :  Wali Kota Lhokseumawe Kukuhkan Pejabat Baru: Wujudkan Pemerintahan yang Profesional dan Berkualitas

“Personel melakukan pengamanan dan pengaturan di sekitar simpang SPBU Sawang Keupeula. Selain itu, petugas juga berkoordinasi dengan pihak SPBU terkait stok BBM subsidi yang tersisa sekitar 5 ton dan diperkirakan habis pada pukul 15.00 WIB,” ujarnya.

Baca Juga :  TPID Lhokseumawe Bahas Strategi Pengendalian Inflasi Jelang Lebaran

Untuk mengantisipasi antrian panjang yang dapat menimbulkan kemacetan, petugas memasang barier di depan Mie Gacoan serta mengimbau masyarakat untuk mengisi BBM di SPBU Kuta Blang atau SPBU Blang Panyang sebagai alternatif.

Baca Juga :  300 Warga Lhokseumawe Terima BSPS 2025

“Langkah ini sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat guna memastikan situasi tetap aman, tertib, dan kondusif,” tambah Kapolsek.

Dari pantauan, kegiatan antisipasi antrian BBM di SPBU Sawang Keupeula berjalan lancar dan kondusif tanpa gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.***

Editor: Amir SagitaReporter: Syaiful Anshori

Share :

Baca Juga

Polsek Dewantara

Lhokseumawe

Polsek Dewantara Amankan Pembagian Makan Bergizi Gratis

Lhokseumawe

Wakapolres Lhokseumawe Tegaskan Disiplin Anggota
Wali Kota Lhokseumawe

Lhokseumawe

Wali Kota Lhokseumawe Ajak Investor Nikmati Maulid Nabi SAW

Advetorial

Wali Kota Lhokseumawe Kukuhkan Pejabat Baru: Wujudkan Pemerintahan yang Profesional dan Berkualitas
Satgas Zebra Seulawah

Lhokseumawe

Satgas Zebra Seulawah Edukasi Pengendara di Lhokseumawe
Sosialisasi Zebra 2025

Lhokseumawe

Satlantas Gencar Sosialisasi Zebra 2025 Lewat Siaran RRI
Kejurda Motocross Aceh Seri 4

Lhokseumawe

Hadiri Kejurda Motocross Aceh Seri 4, Kapolres Pastikan Keamanan
Wali Kota Lhokseumawe

Lhokseumawe

150 Nakes Demo, Wali Kota Lhokseumawe Turun Tangan