Home / Tni-Polri

Jumat, 3 Desember 2021 - 20:35 WIB

Koramil 17/Geumpang Salurkan Sembako Dari Kodam IM Ke Dayah

Redaksi

Danramil 17/Geumpang, Kapten Inf. Bustami, menyerahkan bantuan yang diterima langsung oleh Pimpinan Dayah, Tgk. Muslim (Abu Kaluet).

Danramil 17/Geumpang, Kapten Inf. Bustami, menyerahkan bantuan yang diterima langsung oleh Pimpinan Dayah, Tgk. Muslim (Abu Kaluet).

NOA | Sigli – Koramil 17/Geumpang, Kodim 0102/Pidie, menyalurkan paket sembako kepada Dayah Damai Gata, Gampong Bangkeh, Geumpang, Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh, Jum’at (3/12/2021).

Penyerahan bantuan tersebut oleh Danramil 17/Geumpang, Kapten Inf. Bustami, dan diterima langsung oleh Pimpinan Dayah, Tgk. Muslim (Abu Kaluet).

Baca Juga :  Kapolda Aceh Dukung Keikutsertaan PWI Aceh Dalam Acara HPN di Sumut

“Paket sembako ini berasal dari Bapak Pangdam IM, Mayjen Achmad Marzuki, untuk disalurkan kepada Dayah Damai Gata, tadi bersama Anggota Koramil sudah kita salurkan amanah tersebut,”jelas Danramil.

Selain itu, kata Danramil, bapak Pangdam juga menyampaikan permohonan maaf bila ada kekurangan selama bertugas, juga beliau sangat berterimakasih kepada masyarakat Geumpang, yang selama ini telah mendukung tugas-tugas TNI, khususnya dalam menjaga perdamaian Aceh.

Baca Juga :  Satlantas Polres Abdya Sambangi Latihan Paskibra 

“Paket sembako kepada Dayah merupakan titipan Bapak Pangdam. Beliau juga memohon maaf kepada masyarakat disini atas kekurangan beliau selama bertugas,” kata Danramil.

Baca Juga :  Laporkan ke Sentra Gakkumdu Polresta Banda Aceh Jika Ada Politik Uang Dalam Pemilu

Selain itu, sambungnya, Pangdam juga menyampaikan terimakasihnya kepada masyarakat atas dukungan selama ini, khususnya dalam menjaga perdamaian Aceh.(AA)

Share :

Baca Juga

Tni-Polri

Menjaga Alam Untuk Masa Depan Polres Aceh Timur Ikuti Penanaman Sepuluh Juta Pohon

Daerah

Polres Simeulue Laksanakan Patroli Dialogis di Wilayah Teupah Tengah dan Teupah Barat

Tni-Polri

Ancam Jiwa Pengendara, Personel Polresta Banda Aceh Urai Kemacetan di Jembatan Rusak

Daerah

Peringati Hari Jadi Polwan Ke 76, Polres Pidie Jaya Gelar Bakti Kesehatan Disabilitas 

Tni-Polri

Meriahkan Hari Bhayangkara, Polres Aceh Jaya Gelar Lomba Menembak

News

Buka Puasa Bersama dengan Buruh, Kapolri Sampaikan Kabar Gembira

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Tinjau Kebun Jagung dan Melon Yonif Raider 112/DJ

Tni-Polri

Kasdam IM Secara Resmi Melepas Peserta Iskandar Muda Trail Adventure