Home / Politik

Rabu, 12 Juni 2024 - 09:38 WIB

Aktivis Muda Bener Meriah Sebut HRD Layak Jadi Calon Gubernur Aceh

Redaksi

Haji Ruslan M Daud (HRD) (Foto: noa.id/FA)

Haji Ruslan M Daud (HRD) (Foto: noa.id/FA)

BENER MERIAH – Aktivis muda Bener Meriah, Yudi Gayo, menyebutkan jika Haji Ruslan M Daud (HRD) layak menjadi calon Gubernur Aceh pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Bahkan Yudi Gayo menilai HRD yang merupakan mantan Bupati Bireuen juga anggota DPR RI terpilih 2024-2029 itu layak mempimpin tanah rencong (Aceh).

Baca Juga :  Ketua DPRA Walk Out Saat Seminar Uji Publik UU Revisi UUPA

Menurut Yudi Gayo, HRD telah banyak menyerap dan memperjuangkan aspirasi masyarakat kelas sosial bawah dari program pemerintah pusat.

“Tidak perlu diragukan lagi dari sosok beliau dengan pengalaman dan rekam jejaknya selama ini, beliau sudah matang dalam dunia politik, baik ditingkat daerah maupun nasional,” kata Yudi, Rabu, 12 Juni 2024.

Baca Juga :  Yusran Adek Dampingi Salman Alfarisi di Pilkada Abdya 2024

Sebagai pemuda kelahiran Gayo, Yudi sangat menginginkan perubahan Aceh kedepan dengan sosok pemimpin yang tidak beretorika kosong.

“Sosok yang agamis, idealis, dan bersosial tinggi yang kita butuhkan untuk memimpin Aceh kedepan,” kata Yudi.

Baca Juga :  Aktivis HAM: Tak Sulit Bagi Polisi Ungkap Mafia Penyelundupan Pekerja Migran ke Malaysia  

“Untuk perubahan Aceh kedepan, kami tidak ingin lagi dipimpin oleh sosok yang hanya bayang-bayang seperti mimpi, tanpa ada kerja nyata. Oleh karena itu, kami mendukung HRD maju di pemilihan gubernur mendatang,” sambungnya.

Penulis: Afrizal

Editor: Amiruddin MK

Share :

Baca Juga

Politik

Partai PDA: Kemenangan Muzakir Manaf-Fadhlullah Bukti Kepercayaan Rakyat

Politik

Golkar Siap Memenangkan Sarjani-Al Zaizi

Politik

Politisi Nasdem Kota Sabang, drg. H. Marwan, Mendaftar sebagai Bakal Calon Walikota Sabang

Politik

PKS Aceh Besar Daftarkan Ustad Irawan ke PAN, Partai Demokrat dan Partai NasDem

Politik

Dinobatkan Jadi Warga Kehormatan Alas, Cagub Bustami Hamzah Diberi Gelar Marga Desky

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Bersilaturrahmi ke Kediaman Jenderal (Purn) Moeldoko

Aceh Barat Daya

Masyarakat Rumoh Panyang Sampaikan Aspirasi dalam Reses Mus Seudong 

Politik

Anak Muda Aceh Dukung Penuh Muhammad Nazar Sebagai Cagub Aceh