Home / Nasional / Pemerintah

Senin, 5 Mei 2025 - 15:08 WIB

BBKSDA : Kenali dan Peduli Satwa Liar Sedini Mungkin

Farid Ismullah

Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Sumatera Utara melalui Seksi Konservasi Wilayah VI pada Bidang KSDA Wilayah III Padangsidimpuan bersama dengan lembaga mitra kerjasama Centre for Orangutan Protection (COP) melaksanakan kegiatan edukasi konservasi di beberapa sekolah di Kota Pinang, Kabupaten Labuhan Batu Selatan, Kamis (17/4/5). (Foto : NOA.co.id/HO-Ditjen KSDAE).

Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Sumatera Utara melalui Seksi Konservasi Wilayah VI pada Bidang KSDA Wilayah III Padangsidimpuan bersama dengan lembaga mitra kerjasama Centre for Orangutan Protection (COP) melaksanakan kegiatan edukasi konservasi di beberapa sekolah di Kota Pinang, Kabupaten Labuhan Batu Selatan, Kamis (17/4/5). (Foto : NOA.co.id/HO-Ditjen KSDAE).

Kota Pinang – Upaya mengenalkan satwa liar kepada generasi muda sedini mungkin, khususnya kalangan pelajar, Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Sumatera Utara melalui Seksi Konservasi Wilayah (SKW) VI pada Bidang KSDA Wilayah III Padangsidimpuan bersama dengan lembaga mitra kerjasama Centre for Orangutan Protection (COP) melaksanakan kegiatan edukasi konservasi di beberapa sekolah di Kota Pinang, Kabupaten Labuhan Batu Selatan, Kamis (17/4).

“Kegiatan tersebut dilaksanakan di  tiga sekolah, yakni SD Negeri 10, SD Negeri 07, dan SMP Negeri 1 Kota Pinang, dengan tujuan untuk memperkenalkan kepada siswa tentang beragam  satwa liar yang dilindungi serta peran Balai Besar KSDA Sumatera Utara maupun  COP dalam upaya konservasi, khususnya terhadap satwa liar Orangutan Tapanuli (Pongo tapanuliensis), yang merupakan satwa endemik (hanya ada di) Sumatera Utara, tepatnya di kawasan Ekosistem Batang Toru di 3 kabupaten, Tapanuli Utara, Tapanuli Selatan dan Tapanuli Tengah. Satwa liar ini juga masuk dalam satwa kunci yang berperan penting dalam ekosistem hutan tropis yang menjadi habitatnya,” Kata Khairil, Polhut Seksi Konservasi Wilayah VI Kota Pinang, Senin 5 Mei 2025.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Besar Gelar Zikir dan Doa Bersama

Khairil menjelaskan, Disamping satwa Orangutan Tapanuli, petugas Seksi Konservasi Wilayah VI Kota Pinang, Khairil, juga memperkenalkan kawasan Taman Wisata Alam (TWA) Holiday Resort sebagai salah satu habitat konservasi Gajah Sumatera (Elephas maximus sumatrae). Layaknya Orangutan Tapanuli, Gajah Sumatera juga merupakan satwa kunci, spesies yang memiliki peran penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem. Jika satwa kunci ini punah, dapat berdampak signifikan pada ekosistem, seperti perubahan populasi spesies lain, perubahan struktur ekosistem, dan bahkan kepunahan spesies.

Baca Juga :  Dirjen KSDAE : Suaka Badak Sumatera di Aceh Timur Rampung Tahun 2025

“Kedua satwa kunci ini, kondisinya terancam oleh berbagai faktor, seperti : kerusakan habitat, perburuan liar dan perdagangan illegal. Oleh karena itu perlu adanya penyebarluasan informasi, salah satunya melalui pendidikan, agar generasi muda tumbuh kepeduliannya dan kelak setelah beranjak dewasa mau ikut menjaga dan melindungi satwa liar guna terhindar dari kepunahan,” Katanya.

Baca Juga :  Pemerintah Pastikan Hak Pilih Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Terjamin

Siswa dari ketiga sekolah tampak antusias dan sangat menikmati kegiatan  ini yang dikemas secara menarik dengan model pembelajaran ice breaking, pemaparan materi, diskusi, serta ditutup dengan permainan (games) yang interaktif.

“Peserta mengungkapkan rasa senang dapat mengikutinya, karena mendapatkan pengetahuan baru mengenai satwa yang dilindungi,” Tutupnya.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Hukrim

Pemerintah Perkuat Sinergi Pemberantasan Penyelundupan

Nasional

Optimalisasi Penempatan Pekerja Migran Indonesia di Korea Selatan

Nasional

Lima Proyek Kemlu RI mendorong Pembangunan Gorontalo

Daerah

Sikap Tegas Kakanwil Ditjenpas Aceh Berantas Narkoba Di Lapas

Nasional

Menkumham Supratman : Prinsip keberhasilan hanya satu yaitu kolaborasi

Parlementaria

40 Anggota DPRK Aceh Besar Dilantik

Daerah

Pj Ketua PKK Aceh Dorong Pemanfaatan Produk Lokal dan Usaha Kecil dalam Kunjungan ke Pasar Tani Distanbun Aceh

Nasional

JUMPA VOLKSWAGEN SUMATERA Ke-7 Sukses Digelar di Jambi, Edi Mulia Terpilih sebagai Ketua VW Regional Sumatera