Home / Aceh Besar / Pemerintah

Rabu, 13 Agustus 2025 - 16:40 WIB

Bupati Muharram Sambut Baik Program Ketahanan Pangan Tani Merdeka

Redaksi

Bupati Aceh Besar Muharram Idris menerima audiensi Pengurus DPD Tani Merdeka Aceh Besar di Dekranasda, Gani, Ingin Jaya, Selasa (12/08/2025). Foto: Dok. MC Aceh Besar

Bupati Aceh Besar Muharram Idris menerima audiensi Pengurus DPD Tani Merdeka Aceh Besar di Dekranasda, Gani, Ingin Jaya, Selasa (12/08/2025). Foto: Dok. MC Aceh Besar

Kota Jantho – Bupati Aceh Besar Muharram Idris menyambut baik program ketahanan pangan yang digagas Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Tani Merdeka Aceh Besar.

“Pemerintah menyambut baik inisiasi setiap lembaga yang ingin berkolaborasi mendukung kesejahteraan bagi masyarakat, dalam hal ini petani, apalagi jika Tani Merdeka bisa membawa program pusat ke daerah,” ujar Muharram saat menerima audiensi Pengurus DPD Tani Merdeka Aceh Besar di Dekranasda Aceh Besar, Gampong Gani, Ingin Jaya, Selasa (12/08/2025).

Baca Juga :  Penari Sanggar Nurul Alam Meriahkan Pembukaan TTG XXIV Aceh di Kota Jantho 

Bupati Aceh Besar juga mengajak semua unsur agar dapat berkolaborasi dalam memajukan daerah, baik dibidang pertanian, peternakan, kerajinan, UMKM, koperasi maupun literasi. “Tidak hanya dibidang pertanian, kita juga akan mendukung dan berkolaborasi dengan berbagai dimensi pembangunan daerah, baik peternakan, kerajinan, UMKM, koperasi maupun literasi,” sebut Muharram.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Besar Harap Satgassus Swasembada Pangan Jadi Garda Terdepan

Sementara itu, Ketua DPD Tani Merdeka Aceh Besar Nabhani S.I.Kom mengapresiasi dukungan Bupati Aceh Besar dalam rangka menyukseskan program Nasional yang digagas Presiden Probowo Subianto untuk mewujudkan ketahanan pangan melalui peningkatan produksi. “Kita apresiasi dukungan Pak Bupati dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan yang merupakan program Nasional yang digagas Pak Presiden Prabowo. Dalam hal ini melalui berbagai kegiatan tentunya seperti meningkatkan produksi, pengairan yang baik, pupuk yang memadai serta alsintan yang cukup untuk mendukung pembajakan hingga pemanenan,” ujar Nabhani.

Baca Juga :  Bupati Aceh Besar Buka Turnamen Bola Kaki HUT ke-61 Persalam Lamcot

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Daerah

Imigrasi Aceh Berikan Layanan Prima kepada Masyarakat

Aceh Besar

Pj Bupati Aceh Besar Terima 80 Sertifikat Elektronik dari BPN

Daerah

Mendagri Ingatkan Pemda Siaga Hadapi Nataru dan Potensi Bencana

Nasional

Menko Polkam: Sekolah Rakyat merupakan benteng pertahanan ideologi Pancasila

Daerah

Letkol Laut (P) Wisnu Pryangga Jabat Danlanal Simeulue, Siap Bersinergi Bangun Daerah

Internasional

Kemenko Polkam bersama Delegasi Staf Kongres AS Bahas Penguatan Kemitraan Strategis

Internasional

Daftar Nama Dubes RI yang Dilantik Presiden Prabowo Hari Ini

Aceh Besar

Jumat Berkah, Pj Bupati Aceh Besar Serahkan Bantuan Sembako Kepada Pengrajin