Home / Pemerintah Aceh

Jumat, 23 Januari 2026 - 12:34 WIB

Sekda Aceh Dorong Bahan Baku Lokal untuk Program Makan Bergizi Gratis

mm Redaksi

Rapat koordinasi penyelenggaraan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dipimpin Sekda Aceh M. Nasir, membahas optimalisasi penggunaan bahan baku lokal, Kamis (22/01/2026). Foto: Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Rapat koordinasi penyelenggaraan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dipimpin Sekda Aceh M. Nasir, membahas optimalisasi penggunaan bahan baku lokal, Kamis (22/01/2026). Foto: Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Banda Aceh — Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, M. Nasir, menegaskan pentingnya pemanfaatan bahan baku lokal dalam pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Aceh. Menurutnya, program nasional tersebut harus menjadi penggerak ekonomi daerah, bukan justru membuka ketergantungan pada pasokan dari luar provinsi.

Penegasan itu disampaikan M. Nasir saat rapat koordinasi penyelenggaraan MBG bersama Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Regional Aceh, Koordinator Wilayah MBG, serta Kepala Satuan Tugas (Satgas) MBG kabupaten/kota, di Kantor Gubernur Aceh, Kamis (22/01/2026).

Baca Juga :  Gubernur Aceh Bertemu Ketua MPR RI Bahas Pembangunan Aceh

Nasir mengungkapkan, hingga saat ini ratusan dapur MBG telah terbentuk di berbagai daerah di Aceh dan jumlahnya terus bertambah. Jika seluruh target lebih dari 900 dapur MBG terealisasi, maka diperkirakan sekitar Rp7 triliun anggaran akan beredar melalui program tersebut.

Menurutnya, potensi anggaran yang sangat besar ini harus dimanfaatkan secara maksimal untuk menggerakkan perekonomian daerah dengan memastikan belanja bahan baku dilakukan di Aceh.

“Distribusi memang harus lancar, tapi yang lebih penting adalah stok bahan baku tersedia di daerah. Jangan sampai justru membeli bahan baku dari luar Aceh,” tegas Nasir.

Baca Juga :  Pj Gubernur Safrizal dan Wali Nanggroe Aceh Serahkan Aset untuk Keluarga Laksamana Keumalahayati

Ia menambahkan, apabila minimal 70 persen kebutuhan bahan baku dapur MBG dibelanjakan dari Aceh, maka sekitar Rp5 triliun dana akan berputar di dalam daerah dan memberikan dampak ekonomi yang signifikan bagi masyarakat.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Sekda Aceh meminta pemerintah kabupaten/kota bertanggung jawab memastikan ketersediaan pasokan bahan baku di wilayah masing-masing. Ia juga menginstruksikan dinas teknis terkait agar dikerahkan untuk mendorong masyarakat meningkatkan produksi, baik melalui penanaman sayur-mayur, pengembangan peternakan, maupun sektor pangan lainnya.

Baca Juga :  Marlina Usman Resmi Dilantik sebagai Ketua TP PKK dan TP Posyandu Aceh

“Ini bukan cerita kosong, uangnya sudah ada di MBG,” ujar Nasir menegaskan.

Dengan optimalisasi pemanfaatan bahan baku lokal, Sekda Aceh optimistis Program Makan Bergizi Gratis tidak hanya mampu memenuhi kebutuhan gizi masyarakat, tetapi juga menjadi instrumen strategis dalam menggerakkan ekonomi daerah serta menekan angka kemiskinan di Aceh.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Pemerintah Aceh

Kasatpol PP-WH Aceh Ajak Media Kawal Qanun Syariat

Pemerintah Aceh

Sekda Aceh Bertemu Kepala ANRI, Bahas Penanganan Banjir dan Penyelamatan Arsip Terdampak Bencana

Berita

Proyek Tol Sigli–Banda Aceh Tersendat, Warga Protes Akibat Kekacauan Data Ganti Rugi Tanam Tumbuh

Daerah

Ketua PKK Aceh Terima Audiensi Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong

Pemerintah Aceh

Tinjau Dampak Banjir di Aceh Tengah, Wakil Gubernur Aceh Terjatuh ke Sungai Saat Akses Jalan Terputus

Parlementaria

Dalam Rapat Paripurna DPRA, Pj Gubernur Safrizal Tegaskan Komitmen Penanganan Banjir Secara Komprehensif

News

Gubernur Mualem Hadiri Paripurna Pelantikan Anggota DPRA

Pemerintah Aceh

Sekda Aceh Libatkan Dunia Usaha Perkuat Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi