Home / Aceh Barat / Keagamaan

Selasa, 25 November 2025 - 13:30 WIB

Dzikir dan Kenduri Maulid di Meureubo Aceh Barat, Pemkab Ajak Warga Dukung Penilaian Adipura

mm Redaksi

Asisten Bidang Pemerintahan dan Keistimewaan Aceh Setdakab, Ifan Murdani, menghadiri Dzikir, Tausyiah, dan Kenduri Maulid di Kantor Camat Meureubo, Selasa (25/11/2025). Foto: Dok. Pemkab Aceh Barat

Asisten Bidang Pemerintahan dan Keistimewaan Aceh Setdakab, Ifan Murdani, menghadiri Dzikir, Tausyiah, dan Kenduri Maulid di Kantor Camat Meureubo, Selasa (25/11/2025). Foto: Dok. Pemkab Aceh Barat

Meulaboh – Bupati Aceh Barat diwakili oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Keistimewaan Aceh Setdakab, Ifan Murdani, menghadiri kegiatan Dzikir, Tausyiah, dan Kenduri Maulid di Kantor Camat Meureubo pada Selasa (25/11/2025).

Ifan menyampaikan bahwa kegiatan tersebut menjadi wadah mempererat silaturahmi dan ukhuwah Islamiyah, sekaligus memotivasi masyarakat untuk meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga :  Ombudsman Laksanakan Penilaian Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Aceh Barat

“Kabupaten Aceh Barat saat ini sedang dalam persiapan penilaian Adipura, penghargaan kota bersih di Indonesia. Kami harapkan semua yang hadir dapat mendukung program ini,” ujar Ifan.

Ia menambahkan, tim penilai Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup akan segera datang ke Aceh Barat untuk meninjau fasilitas umum, termasuk di Kecamatan Meureubo. Ifan menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, baik di rumah, tempat usaha, maupun fasilitas publik, serta mengurangi penggunaan sampah plastik.

Baca Juga :  Pj Bupati Mahdi Bahas Pemberantasan Judol dengan Forkopimda Aceh Barat

“Kepada para camat, mohon disosialisasikan kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan dan memilah sampah sesuai jenisnya. Salah satu penilaian Adipura adalah pengelolaan sampah secara terpilah, baik organik maupun anorganik,” jelasnya.

Baca Juga :  Drs. Mahdi Efendi Instruksikan Jajarannya Gelar Pasar Murah di 12 Kecamatan

Selain itu, Ifan mengajak masyarakat untuk menghidupkan kembali budaya gotong royong di gampong-gampong, membersihkan lingkungan sekitar masjid, fasilitas umum, kantor keuchik, dan halaman rumah. Menurutnya, kebiasaan ini sejalan dengan nilai kebersihan yang diteladankan Nabi Muhammad SAW.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Aceh Barat

Hadiri Pembukaan MTR XXIII Kwarda Aceh, Pj Bupati Mahdi Optimis Aceh Barat Raih Prestasi Terbaik

Aceh Barat

Gampong Alue Raya Juara Lomba Gampong Aceh Barat 2023

Aceh Barat

BPKD Aceh Barat Segera Bayar TPP Guru

Aceh Barat

Sempat Macet Karena Menunggak Arus Listrik PLN, Suplai Air Bersih ke Pelanggan Akan Segera Normal

Aceh Barat

Rakerda Penjaminan Mutu Pendidikan, Pj Bupati Aceh Barat : Langkah Awal Menuju Aceh Carong

Aceh Barat

DPRK Aceh Barat Gelar Paripurna Pemberhentian Wakil Bupati Aceh Barat

Aceh Barat

Pemkab Aceh Barat Panen Cabai di Kebun Kelompok Tani Binaan Distan

Aceh Barat

Upacara Peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun 2023 tingkat Kabupaten Aceh Barat berlangsung Khidmat