Home / Banda Aceh

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:15 WIB

Mahasiswa FK USK Juara I Scientific Poster EAMSC di Nepal

mm Teuku Nizar

Mahasiswa FK USK Raih Juara I Scientific Poster EAMSC 2026 di Nepal. Foto. Dok. Teukunizar/NOA.co.id

Mahasiswa FK USK Raih Juara I Scientific Poster EAMSC 2026 di Nepal. Foto. Dok. Teukunizar/NOA.co.id

Banda Aceh — Tim mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (FK USK) meraih Juara I (1st Winner) Scientific Poster Competition pada ajang East Asian Medical Students’ Conference (EAMSC) 2026 yang digelar di Nepal.

Penghargaan tersebut diraih melalui karya ilmiah berjudul “Innovative Esketamine Nasal Spray as Adjunctive Therapy for Treatment-Resistant Depression: A Systematic Review and Meta-Analysis on Its Potential Use in Healthcare Workers.”

Penelitian ini mengkaji potensi esketamin nasal spray sebagai terapi tambahan pada depresi resisten pengobatan, dengan fokus pada tenaga kesehatan sebagai kelompok rentan terhadap masalah kesehatan mental.

Baca Juga :  RSUD Meuraxa Imbau Warga Banda Aceh Waspada Influenza A, Kasus Pasien Meningkat Tajam

Tim peneliti FK USK terdiri dari Salwa Keisha, Nazira Evanda, Naja Nurilhaqqi Araz Albani, Putri Suhaila, dan Najwa Alifa.

Penelitian disusun menggunakan pendekatan systematic review dan meta-analysis dengan mengintegrasikan berbagai temuan ilmiah terkini.

Salwa Keisha, mewakili tim, menyampaikan bahwa penelitian tersebut disusun sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi kesehatan mental tenaga kesehatan yang kerap menghadapi beban kerja tinggi dan risiko burnout.

Baca Juga :  RSUD Meuraxa Imbau Masyarakat Waspada terhadap Influenza A

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kemitraan FK USK, Dr. Rina Suryani Oktari, S.Kep., M.Si, menyatakan bahwa capaian ini menunjukkan kualitas akademik dan kemampuan riset mahasiswa FK USK di tingkat internasional.

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kewirausahaan Universitas Syiah Kuala, Prof. Dr. Mustanir, M.Sc., menyebut prestasi tersebut sebagai kebanggaan universitas dan bukti kontribusi mahasiswa USK dalam isu kesehatan global, khususnya kesehatan mental.

Baca Juga :  Pemko Banda Aceh Respons Cepat Keluhan Warga terkait Air PDAM dan Sampah

Ajang EAMSC 2026 diikuti oleh delegasi mahasiswa kedokteran dari berbagai negara, antara lain Korea Selatan, Jepang, Taiwan, Hong Kong, Singapura, dan Thailand.

Tim FK USK berpartisipasi sebagai delegasi As Scientific Poster EAMSC 2026 di Nepalian Medical Students’ Association Universitas Syiah Kuala (AMSA USK) di bawah naungan AMSA Indonesia.

Editor: RedaksiReporter: Teuku Nizar

Share :

Baca Juga

Banda Aceh

Sedang Digugat di BAKI, Pemerintah Aceh Diminta Hati-hati Salurkan Dana Hibah ke KONI

Banda Aceh

Pemilihan Keuchik di Gampong Ilie Kota Banda Aceh Diduga Kuat Terjadi Kecurangan

Banda Aceh

Dinas Pendidikan Dayah Banda Aceh Terima 80 Bibit Pohon dari Distanbun Aceh untuk Program Penghijauan

Banda Aceh

Tindaklanjuti Instruksi Pj Gubernur, Pemko Validasi Lapangan Calon Penerima Rumah Layak Huni

Banda Aceh

Komisi III DPRK Banda Aceh Dorong Pemetaan Drainase saat Banjir untuk Solusi Jangka Panjang

Banda Aceh

Pilchiksung Jeulingke 2026 Digelar Ulang, 5 Calon Keuchik Siap Bertarung

Banda Aceh

DPMPTSP Banda Aceh Susun Rancangan Qanun Insentif Penanaman Modal 2025, Dorong Investasi dan Ekonomi Kota

Banda Aceh

Menteri Kebudayaan Fadli Zon Kenakan Pakaian Adat Aceh pada Jamuan Malam di Pendopo Wali Kota