Home / Nasional / Pemerintah

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 16:31 WIB

Menko Hadi Ajak Seluruh Pegawai Kemenko Polhukam Isi Kemerdekaan Dengan Tujuan Nasional

FARID ISMULLAH | NOA.co.id

Menko Polhukam, Hadi Tjahjanto menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT ke-79 RI di Kantor Kemenko Polhukam, Sabtu (17/8/2024), (Foto : Humas Kemenko Polhukam).

Menko Polhukam, Hadi Tjahjanto menjadi Inspektur Upacara Peringatan HUT ke-79 RI di Kantor Kemenko Polhukam, Sabtu (17/8/2024), (Foto : Humas Kemenko Polhukam).

Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto mengajak seluruh pejabat serta pegawai Kemenko Polhukam untuk mengisi Kemerdekaan Republik Indonesia dengan tujuan nasional.

“Mari kita bersyukur atas nama Tuhan yang Maha Kuasa karena kita diberikan kemerdekaan dan 79 tahun kita merasakan kemerdekaan, mari kita sama-sama mengisi kemerdekaan ini untuk tujuan nasional, yaitu mensejahterakan masyarakat,” kata Menko Hadi pada acara Syukuran Hari Kemerdekaan usai menginspekturi Upacara Peringatan HUT ke-79 RI di Kantor Kemenko Polhukam, Sabtu (17/8/2024).

Baca Juga :  Menko Polhukam Pastikan Layanan PDNS Dua, Normal Kembali Bulan Ini

Mantan Panglima TNI tersebut juga menyampaikan bahwa kita harus bersyukur karena seluruh pejuang kemerdekaan merelakan nyawa mereka untuk bisa mempertahankan Republik Indonesia. Ia menegaskan perlunya mempertahankan komitmen seluruh pejuang kemerdekaan terdahulu.

“Kita (harus) terus berkomitmen bahwa seluruh perjuangan pendahulu adalah perjuangan kita semua, seluruh tekad pendahulu adalah tekad kita semua, untuk mengisi kemerdekaan,” ungkap Hadi.

Baca Juga :  Kemenko Polhukam Gelar Rakoor Perdana di Kantor IKN

Selain itu disampaikan bahwa di tengah tekanan geopolitik global dan nasional yang mempengaruhi perekonomian, Indonesia masih memiliki kemampuan untuk bertahan. Pertumbuhan ekonomi Indonesia pun masih baik dan inflasi juga tidak terlalu tinggi. Menurut Menko Polhukam, ini adalah hal nyata yang membuktikan bahwa kemampuan bertahan Indonesia sangatlah baik.

“Dari apa yang sudah kita alami, ini adalah sebagai modal untuk kita bisa menuju ke tujuan cita-cita kita bersama yaitu Indonesia Emas 2045,” kata Hadi.

Baca Juga :  Majelis Pengajian Balee Beut Meuligo Peringati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 

Menuju Indonesia Emas 2045, Hadi menyampaikan perlu komitmen bersama untuk meninggal _middle income trap_ atau terjebak pada pendapatan menengah untuk menuju _higher income country_.

“Ini adalah tugas dari Kemenko Polhukam untuk bisa menjaga stabilitas politik, hukum, dan keamanan. Untuk itu mari kita bersama-sama untuk tetap berkomitmen, bekerja keras, untuk bisa mendukung, menjaga, hingga kita bisa mencapai cita-cita kita menuju Indonesia Emas 2045,” ungkap Menko Hadi.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Hukrim

KPK Dorong Peran Aktif Mahasiswa dalam Gerakan Anti Korupsi

Nasional

Dirjen KSDAE Dorong Peran Aktif Generasi Muda Dalam Upaya Konservasi Alam

Pemerintah

Bahas Konsep Acara Pembukaan PON, Pj Gubernur Aceh : Tampilkan Inovasi dan Kreatifitas 

Pemerintah

Pj Bupati Teuku Dadek Kunjungi Bayi 7 Bulan Bibir Sumbing

Nasional

Di Tahun 2025, Kemenkumham Fokus pada Empat Program

Nasional

Menko Polhukam : Saatnya Indonesia Memiliki Coast Guard  

Pemerintah

PPIH Aceh Diminta Berikan Layanan Ekstra dan Prioritas untuk Jamaah Haji Lansia 

Pemerintah

Diskominsa Aceh Lakukan Penguatan Wawasan Satu Data dan Data Cleaning di Aceh