Home / Daerah / Nasional / Pemerintah

Minggu, 7 Desember 2025 - 16:35 WIB

Presiden Prabowo Tinjau Lokasi Bencana di Bireuen, Didampingi Gubernur Aceh dan Jajaran Forkopimda

mm Redaksi

Presiden Prabowo Subianto disambut Gubernur Aceh H. Muzakir Manaf dan jajaran Forkopimda setibanya di Bandara Sultan Iskandar Muda sebelum meninjau lokasi terdampak bencana, Minggu (7/12/2025). Foto: Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Presiden Prabowo Subianto disambut Gubernur Aceh H. Muzakir Manaf dan jajaran Forkopimda setibanya di Bandara Sultan Iskandar Muda sebelum meninjau lokasi terdampak bencana, Minggu (7/12/2025). Foto: Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Aceh Besar – Gubernur Aceh, H. Muzakir Manaf, bersama Pangdam Iskandar Muda, Kapolda Aceh, Wakil Gubernur, dan Sekda Aceh menyambut kedatangan Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, di Bandara Sultan Iskandar Muda, Aceh Besar, Minggu (7/12). Setelah penyambutan, Gubernur dan Presiden langsung bertolak menggunakan helikopter untuk meninjau wilayah terdampak bencana hidrometeorologi di Kabupaten Bireuen.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Besar Adakan Rapat Evaluasi Stabilitas Pasokan Harga Pangan

Presiden dan Gubernur terbang bersama rombongan yang terdiri dari Panglima TNI, Kapolri, kepala satuan masing-masing matra, serta sejumlah menteri kabinet. Total empat unit helikopter lepas landas pada pukul 10.30 WIB untuk melakukan pemantauan udara terhadap titik-titik bencana. Dalam penerbangan tersebut, Presiden dan Gubernur berada dalam helikopter yang sama.

Baca Juga :  Aceh Barat Raih Predikat Baik dalam Indeks Pembangunan Statistik 2024

Bencana banjir dan longsor sebelumnya dilaporkan melanda wilayah Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Untuk Aceh, tercatat 18 kabupaten terdampak, dengan beberapa di antaranya mengalami kelumpuhan akses dan layanan dasar. Salah satu daerah yang mengalami dampak terparah adalah Kabupaten Aceh Tamiang.

Baca Juga :  Mendagri Resmi Lantik Bustami Hamzah sebagai Pj Gubernur Aceh

Gubernur Muzakir Manaf menegaskan bahwa seluruh pihak harus bekerja maksimal dalam proses evakuasi korban, pendistribusian bantuan, serta penanganan pengungsi. “Pastikan semua warga terdampak tertangani dengan baik dan bantuan disalurkan secara merata,” tegasnya.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Nasional

Bertemu Dengan Ketua DPD RI, Ketua KONI Aceh Bahas Persiapan PON

Pemerintah

Kemlu Melalui KBRI Warsawa Memfasilitasi Pemulangan PMI Koma dari Polandia.

Aceh Barat

Penjabat Bupati Aceh Barat Ikut Pantau Kafilah dan Janjikan Bonus

Aceh Besar

Hadiri Lauching Kampung Bebas Narkoba, Ini Pesan Kaban Kesbangpol Aceh Besar

Daerah

Seserhana dan Akrab: Marlina Berburu Takjil Dengan Sepeda Motor

Daerah

Kapolresta Banda Aceh Bagikan Hadiah Kepada Finalis Festival Anak Sholeh 

Aceh Barat

Pasca Libur Tahun Baru, Bupati Aceh Barat Sidak SKPK dan Terapkan Reward–Punishment ASN

Parlementaria

DPRA Soroti Penurunan Prestasi Aceh dalam LKS Nasional