Home / Daerah / Pemko Banda Aceh

Selasa, 2 Desember 2025 - 22:10 WIB

Walikota Minta Perumdam Tirta Daroy Prioritaskan Pasokan Air Bersih untuk Masjid di Banda Aceh

Redaksi

Tangki perumdam Tirta Daroy Banda Aceh saat menyalurkan air bersih ke tempat ibadah. Foto: Dok. Pribadi/NOA.co.id

Tangki perumdam Tirta Daroy Banda Aceh saat menyalurkan air bersih ke tempat ibadah. Foto: Dok. Pribadi/NOA.co.id

Banda Aceh – Wakil Wali Kota Banda Aceh, Afdhal Khalilullah, meminta Perumdam Tirta Daroy mempercepat dan memprioritaskan penyaluran air bersih ke rumah ibadah, khususnya masjid, di tengah krisis air menyusul bencana banjir dan longsor yang melanda sejumlah wilayah di Aceh. Gangguan pasokan listrik ke instalasi pengolahan air membuat suplai distribusi terganggu sejak akhir pekan lalu.

Afdhal menegaskan bahwa masjid merupakan pusat kegiatan ibadah dan aktivitas masyarakat, sehingga kebutuhan air bersih harus menjadi prioritas dalam penanganan darurat.

Baca Juga :  Laba Tumbuh 33%, BSI Berhasil Cetak Kinerja Impresif 

Ia juga meminta Perumdam memastikan tidak ada masjid yang mengalami kekosongan air selama masa pemulihan.

“Rumah ibadah harus menjadi yang pertama dipastikan mendapatkan suplai air. Kegiatan ibadah tidak boleh terhenti,” ujarnya, Selasa (2/11/2025).

Sebagai respons cepat, Perumdam Tirta Daroy telah mengerahkan armada mobil tangki untuk mendistribusikan air ke sejumlah masjid di Kota Banda Aceh.

Langkah ini dilakukan setelah pasokan listrik ke fasilitas pengolahan air terputus akibat bencana, yang berdampak pada proses produksi dan distribusi air bersih.

Baca Juga :  Pemerintah Aceh Apresiasi Kehadiran Maskapai Super Air Jet

Direktur Utama Perumdam Tirta Daroy, T. Novizal Yusuf, mengatakan pendistribusian air melalui mobil tangki merupakan upaya darurat agar aktivitas ibadah tetap berjalan.

“Bencana ini menyebabkan gangguan listrik di beberapa titik. Tapi kami berkomitmen menjaga layanan, terutama untuk fasilitas ibadah yang sangat bergantung pada ketersediaan air,” ujarnya.

Menurutnya, pihaknya menerapkan mekanisme khusus dalam penyaluran air bersih untuk masjid, mulai dari identifikasi lokasi melalui laporan masyarakat dan pengurus gampong, penjadwalan mobil tangki, hingga koordinasi langsung dengan pengurus masjid mengenai kapasitas tandon yang tersedia.

Baca Juga :  Tahun 2024, Aceh Singkil menargetkan perluasan areal tanam padi seluas 700 hektar

Perumdam juga melakukan monitoring berkala untuk memastikan kebutuhan pengisian ulang.

Sejauh ini, sejumlah masjid yang telah mendapat suplai air bersih antara lain Masjid Tgk Chik di Lamjabat, Masjid Baiturrahim Ateuk Jawo, Masjid Baitul Musyahadah di Geceu Kayee Jato dan Geceu, Masjid Baitussalam Tibang, Masjid Al-Wustha Perumnas Lingke, serta Masjid Al-Abrar Lamdingin.

Pemerintah Kota Banda Aceh berharap distribusi darurat ini terus berjalan sampai kondisi pasokan listrik dan produksi air kembali normal.

Editor: Redaksi

Share :

Baca Juga

Ketika bersama Kabid Statistik, Hary untuk klarifikasi iklan.(Iskandar Zulkarnaen/NOA.CO.ID)

Daerah

Klarifikasi Iklan Advetorial Kominfo Nganjuk, Sesuai Standar dan Kode Etik Periklanan Pada Umumnya

Daerah

Jelang Nataru, Kakanwil Ditjen Imigrasi Aceh Tinjau Langsung Kesiapan TPI di Bandara SIM

Daerah

639 Warga Simeulue Padati Seminar Inspirasi Umroh Akbar Bersama Samira Travel

Daerah

Bintang Sekorong Muda Gelar Pertujukan Tradisi Lisan

Daerah

Korban Kebakaran Sukaramai Terima Bantuan Sosial dari Kapolresta Banda Aceh

Daerah

Dosen Ini Curhat ke Kapolda Aceh: Akses Terputus, Orangtuanya di Idi Belum Bisa Dihubungi

Daerah

Rumah Hunian Sementara Danantara di Pidie Jaya siap Ditempati

Daerah

Personel Brimob dan Bhayangkari Bagi Takjil Gratis kepada Pengendara