Home / Daerah / Pemerintah Aceh

Senin, 29 Desember 2025 - 19:20 WIB

Gubernur Aceh Terima Bantuan Kemanusiaan dari Warga Malaysia untuk Korban Banjir dan Longsor

mm Redaksi

Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) menerima bantuan kemanusiaan dari warga Malaysia untuk korban banjir dan longsor di Aceh Utara, Minggu (28/12/2025). Foto: Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) menerima bantuan kemanusiaan dari warga Malaysia untuk korban banjir dan longsor di Aceh Utara, Minggu (28/12/2025). Foto: Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Lhoksukon – Gubernur Aceh, Muzakir Manaf atau yang akrab disapa Mualem, menerima bantuan kemanusiaan dari warga Malaysia yang diserahkan secara simbolis di Kabupaten Aceh Utara, Minggu (28/12/2025). Bantuan tersebut diperuntukkan bagi korban banjir bandang dan tanah longsor yang melanda sejumlah wilayah di Aceh.

Bantuan berupa paket sembako ini disalurkan oleh Majlis Ugama Islam dan Adat Resam Melayu Pahang bersama Dewan Perniagaan Malaysia–Aceh sebagai wujud solidaritas dan kepedulian masyarakat Malaysia terhadap rakyat Aceh yang tengah dilanda musibah.

Baca Juga :  RSUD Meuraxa Buka Layanan Quick Response, Ini Kelebihannya

Gubernur Aceh Mualem menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas bantuan yang diberikan. Ia menilai bantuan tersebut sangat berarti bagi masyarakat terdampak bencana.

Baca Juga :  Kecelakaan Tunggal di Beutong Ateuh, Satu Orang Meninggal

“Terima kasih banyak kepada saudara-saudara kita di Malaysia. Kami menerimanya dengan lapang dada apa pun yang diberikan. Alhamdulillah, bantuan ini sangat membantu dan meringankan beban saudara-saudara kita yang terkena musibah,” ujar Mualem.

Sementara itu, Ketua Dewan Perniagaan Malaysia–Aceh, Yazid bin Usman, mengatakan bahwa bantuan tersebut merupakan panggilan kemanusiaan dan bentuk persaudaraan antarumat.

Baca Juga :  LMND Minta Pemkab Aceh Singkil Tetapkan Wilayah Pertambangan Rakyat

“Kami membuka pintu hati rakyat Malaysia untuk terus membantu saudara-saudara kita di Aceh. Orang mukmin itu bersaudara. Inilah saatnya kita memperbanyak kebajikan dan meraih pahala,” kata Yazid.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Daerah

AKP Rahmat Lulus Magister Hukum USK, Ini Profilnya Banda Aceh

Daerah

Pangdam IM dan Ketua Persit KCK Daerah IM Bersama PJU Ikuti Ramadhan Offroad di Aceh Besar
Skema Pertandingan Babak 8 Besar Cabor Sepak Bola Popda Aceh XVII 2024. Foto: Dedi Saputra/Noa.co.id

Aceh Timur

Delapan Kabupaten Lolos Babak 8 Besar Cabor Sepak Bola Popda Aceh XVII 2024

Pemerintah Aceh

Plh. Kadinsos Aceh Zulkarnain Bahas Isu Strategis Kesejahteraan Sosial dengan Kepala Sentra Darussa’adah

Aceh Barat

Kepala Bappeda Aceh Barat Berikan Kuliah Umum di IPB University

Daerah

Polri Peduli, Kapolres Aceh Timur Beri Santunan kepada Keluarga Korban Kecelakaan Tunggal di Pantee Bidari

Daerah

Kapal Tanpa Awak di Simeulue Cut Terombang-Ambing hingga Terdampar

Daerah

Kapolresta Banda Aceh Bersama Personel Raih Penghargaan Pengungkapan Kasus Kekerasan Seksual Perempuan dan Anak