Banda Aceh – Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Murtalamuddin, S.Pd., M.SP., mewakili Gubernur Aceh, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Pelaksanaan Program Revitalisasi Satuan Pendidikan bagi sekolah-sekolah yang terdampak bencana.
Rakor tersebut dibuka langsung oleh Direktur Jenderal PAUD, Dikdas, dan Dikmen Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemdikdasmen), Gogot Suharwoto, Ph.D., dan berlangsung di Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Aceh, Selasa, 13 Januari 2026.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempercepat pelaksanaan program revitalisasi sekolah di Aceh yang mengalami kerusakan akibat bencana. Program revitalisasi mencakup perbaikan dan pembangunan infrastruktur sekolah, penyediaan sarana dan prasarana pembelajaran yang layak, serta peningkatan kualitas sumber daya manusia di lingkungan satuan pendidikan.
Kehadiran Plt. Kepala Dinas Pendidikan Aceh dalam rakor tersebut menegaskan komitmen Pemerintah Aceh dalam mendukung penuh program nasional revitalisasi sekolah demi menjamin keberlangsungan layanan pendidikan bagi peserta didik.
Dalam sambutannya, Dirjen PAUD Dikdasmen, Gogot Suharwoto, menekankan bahwa revitalisasi sekolah terdampak bencana merupakan langkah strategis untuk memastikan anak-anak di Aceh tetap memperoleh akses pendidikan yang aman, layak, dan berkualitas, meskipun berada dalam situasi pascabencana.
Melalui koordinasi yang solid antara Pemerintah Aceh, Kemdikdasmen, serta pemangku kepentingan terkait, rapat ini diharapkan dapat menghasilkan langkah-langkah konkret dan strategi efektif guna mempercepat realisasi program revitalisasi sekolah di seluruh wilayah Aceh.
Editor: Amiruddin. MK









