Home / Pemerintah Aceh

Selasa, 18 November 2025 - 13:04 WIB

Gubernur Aceh Mualem Lantik Pengurus Baitul Mal Aceh 2025–2030

mm Redaksi

Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) melantik Ketua dan Anggota Badan Baitul Mal Aceh periode 2025–2030 di Restoran Pendopo Gubernur Aceh, Senin malam (17/11/2025). Foto: Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) melantik Ketua dan Anggota Badan Baitul Mal Aceh periode 2025–2030 di Restoran Pendopo Gubernur Aceh, Senin malam (17/11/2025). Foto: Dok. Biro Adpim Setda Aceh

Banda Aceh — Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau yang akrab disapa Mualem, resmi melantik serta mengambil sumpah jabatan Ketua dan Anggota Badan Baitul Mal Aceh periode 2025–2030. Prosesi tersebut berlangsung khidmat di Restoran Pendopo Gubernur Aceh, Senin malam (17/11/2025).

Dalam kepengurusan baru ini, Muhammad Yunus M. Yusuf ditetapkan sebagai Ketua Badan Baitul Mal Aceh. Ia akan memimpin lembaga tersebut bersama empat anggota lainnya: Fahmi M. Nasir, Mudawali Ibrahim, Taufik Hidayat HRP, dan Junaidi.

Baca Juga :  BPBJ Setda Aceh Dorong SKPA Percepat Penginputan E-Kontrak Demi Tingkatkan Nilai ITKP

Usai pelantikan, Gubernur Mualem menyampaikan harapannya agar jajaran baru dapat mengemban amanah dengan penuh tanggung jawab dan ketelitian. Ia menegaskan bahwa Baitul Mal Aceh memiliki peran vital dalam memastikan pengelolaan dan distribusi zakat serta infak yang tepat sasaran.

Baca Juga :  Pemerintah Aceh Dukung Pembangunan Sekolah Rakyat di SMA 2 Unggul Ali Hasymy dan SMP 2 Ali Hasymy

“Mudah-mudahan dapat menjalankan amanah ini dengan seksama, dan semoga bisa memberi manfaat besar bagi umat,” ujar Mualem.

Ia juga mengapresiasi kinerja Baitul Mal Aceh selama ini yang dinilai terus menunjukkan perkembangan positif, terutama dalam peningkatan penghimpunan zakat dan infak. Meski demikian, Mualem mengingatkan bahwa capaian tersebut masih jauh dari potensi zakat yang sesungguhnya di Aceh.

Baca Juga :  Plt Sekda Aceh Alhudri Buka Rakerprov KONI Aceh

“Banyak masyarakat Aceh yang miskin dan duafa yang sangat membutuhkan. Saya yakin ketua yang baru mampu bekerja dengan baik,” tegasnya.

Pelantikan ini sekaligus menandai dimulainya periode baru bagi Baitul Mal Aceh dalam memperkuat perannya sebagai pilar kesejahteraan sosial dan pemberdayaan umat di Tanah Rencong.

Editor: Amiruddin. MKReporter: Redaksi

Share :

Baca Juga

Nasional

Gubernur Aceh Ikuti Retret Kepala Daerah se-Indonesia di Akmil Magelang

News

Mualem Boyong 120 Anak Yatim Belanja Baju Lebaran di Suzuya Lhokseumawe 

Nasional

Menteri Abdul Mu’ti: Pendidikan Aceh Harus Berbasis Karakter dan Keadilan Akses

News

Pj Gubernur Safrizal Kembali Verifikasi Rumah Layak Huni, Tidak Ada Agen Ambil Laba

Keagamaan

Kapolda Aceh Hadiri Pembukaan MTQ ke-XXXVII di Pidie Jaya

Nasional

Mualem Temui Menparekraf, Bahas Rencana Pembentukan Badan Ekonomi Kreatif

Nasional

Perkuat Kolaborasi, Ketua PKK Aceh Kunjungi Dirjen Bina Adwil Kemendagri

Pemerintah Aceh

Pemerintah Aceh Tegaskan Komitmen Pelestarian Bahasa Daerah