Home / Nasional

Minggu, 12 Mei 2024 - 17:45 WIB

Jadwal PNS Pindah ke IKN Bergeser

REDAKSI

Foto: Ilustrasi PNS pindah ke IKN/Aristya Rahadian.

Foto: Ilustrasi PNS pindah ke IKN/Aristya Rahadian.

Jakarta – Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyampaikan, jadwal perpindahan ASN ke Ibu Kota Nusantara diundur dari sebelumnya direncanakan bulan Juli 2024 ke bulan September 2024 atau setelah upacara 17 Agustus 2024.

Basuki menjelaskan, hal itu saat kunjungan kerja di IKN, dikutip Minggu 12 Mei 2024. Alasannya karena prasarana di IKN sementara waktu dipakai untuk persiapan Upacara 17 Agustus 2024.

“Pemindahan ASN yang sudah jadi 12 tower nanti juga termasuk hunian pekerja konstruksi kalau memang bisa kita optimalkan itu. Itu nanti akan kita pakai dulu sebelum makanya pemindahan ASN diundur setelah upacara,” kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Baca Juga :  Kerja Sambil Promosi Wisata Simeulue, Pj Bupati Pakai Baju Kaos Bergambar Pulau Mincau di IKN

Selain bangunan fisik, pihaknya saat bersamaan pihaknya terus menyiapkan prasarana untuk hunian termasuk pasokan air baku yang bisa diminum para warga IKN.

“Masuk air minum, tadi di reservoir kita sudah menemukan, saya sudah menelusuri dari IPA (Instalasi Pengolahan Air Minum) di Sepaku, jalur IPA-nya sudah tersambung sampai reservoir, 17 km tinggal kita menunggu pompanya untuk memompah yang dari IPA ke reservoir,” katanya.

Baca Juga :  Seorang PNS Ditemukan Meninggal di Lhokseumawe

Basuki menargetkan untuk instalasi air minum ini sudah bisa selesai sebelum Juni 2024.

“Dan nanti Juni, akhir Juni mungkin sudah-sudah selesai, 28-30 Mei nanti pompanya Insyaallah bisa kita datangkan ke Balikpapan atau minggu pertama Juni. Ya setelah itu baru di install,” katanya.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi sempat menargetkan perpindahan aparatur sipil negara (ASN) Pertanahanan dan Keamanan (Hankam) ke Ibu Kota Negara (IKN) dimulai pada Juli 2024.

Kabar ini terungkap saat Jokowi menghadiri topping off atau seremoni penyelesaian akhir atap bangunan hunian aparatur sipil negara (ASN).

Baca Juga :  Kapolri Minta Jajaran Terus Bantu Warga dan Gelorakan 'Ayo Pakai Masker dan Ayo Segera Vaksin'

Jokowi memastikan pembangunan hunian ASN di IKN dapat diselesaikan dengan tepat waktu. Jokowi menyatakan, pada bulan Juli 2024, akan selesai 12 tower hunian ASN, yang akan berlanjut pada bulan September 2024 dengan 21 tower, dan November 2024 dituntaskan 14 tower. Sehingga total 47 tower hunian akan rampung sekitar akhir November 2024.

“Perpindahan pegawai ASN, khususnya Pertahanan dan Keamanan (Hankam), ke IKN sendiri ditargetkan bisa dimulai pada Juli 2024,” ungkapnya.

Editor: Amiruddin. MKSumber: https://CNBCIndonesia.com

Share :

Baca Juga

Nasional

Menuju Robosport Internasional 2025, PRSI dan Tim Robotika UI Perkuat Kolaborasi Robotika Nasional

Hukrim

Waspada Penipuan Mengatasnamakan Pegawai KPK via Pesan WhatsApp

Nasional

Mendagri Minta IPDN Tingkatkan Kapasitas Fiskal Menuju Kampus Mandiri dan Unggul

Nasional

Mendagri Tegaskan Kepala Daerah Wajib Perhatikan Pertumbuhan Ekonomi

Nasional

Jaga spesies dilindungi dan habitatnya, Kemenhut perkuat kolaborasi

Nasional

Perkuat Kerjasama, Kepala Kantor DPD RI Aceh Kunjungin Museum Tsunami Aceh

Nasional

Presiden Jokowi Jamu Santap Malam Para Pemimpin dan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK

Nasional

Tinjau Kalikangkung, Kapolri Sebut Ada 3 Hal Prioritas Kesiapan Mudik