Aceh Besar — Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh, M. Nasir, menyambut kedatangan Menteri Koordinator Bidang Pangan RI Zulkifli Hasan bersama Menteri Perdagangan RI Budi Santoso dan Menteri Kelautan dan Perikanan RI Sakti Wahyu Trenggono di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM), Aceh Besar, Kamis (8/1/2026).
Kunjungan tiga menteri tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah pusat dalam menangani dampak bencana hidrometeorologi yang melanda sejumlah wilayah di Aceh. Berdasarkan agenda resmi, rombongan menteri akan melaksanakan serangkaian kegiatan di daerah-daerah terdampak bencana.
Pada hari kedatangan, para menteri dijadwalkan mengikuti sejumlah agenda di Banda Aceh. Selanjutnya, pada Jumat (9/1/2026), rombongan akan meninjau langsung kondisi lapangan sekaligus menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak bencana di beberapa wilayah, di antaranya Aceh Utara dan Aceh Tamiang.
Dalam penyambutan tersebut, Sekda Aceh M. Nasir menyampaikan ucapan selamat datang sekaligus mengapresiasi perhatian dan dukungan pemerintah pusat terhadap Aceh, khususnya dalam penanganan bencana dan pemulihan kehidupan masyarakat.
“Kehadiran pemerintah pusat di Aceh menjadi bentuk nyata sinergi dalam mempercepat pemulihan pascabencana, sekaligus menjaga stabilitas pangan dan perekonomian masyarakat,” ujar M. Nasir.
Kunjungan ini diharapkan dapat memperkuat koordinasi antara pemerintah pusat dan Pemerintah Aceh, terutama dalam upaya pemulihan pascabencana, penguatan ketahanan pangan, serta keberlanjutan ekonomi masyarakat di wilayah terdampak bencana.
Editor: Amiruddin. MK









