Pidie Jaya – Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pidie Jaya bersama Kejaksaan Negeri (Kejari) Pidie Jaya menggelar pasar murah untuk masyarakat yang terdampak inflasi.
Pasar murah tersebut dilaksanakan di halaman Kantor Kejari Pidie Jaya pada Kamis (20/3/2025).
Bupati Pidie Jaya, H. Sibral Malasyi, mengapresiasi inisiatif Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi yang memotori kegiatan ini. Menurutnya, pasar murah merupakan langkah nyata pemerintah dalam membantu masyarakat menghadapi dampak inflasi.
Menurut dia, pasar murah menjadi salah satu upaya untuk mengendalikan inflasi sekaligus memastikan kebutuhan pokok tersedia dengan harga yang terjangkau.
“Pemerintah Daerah bersama Kejari Pidie Jaya berkomitmen untuk terus melayani masyarakat, terutama dalam kondisi ekonomi yang menantang seperti saat ini,” ujar Bupati Sibral.
Ia menambahkan bahwa pasar murah ini diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat dan memastikan kebutuhan pokok tetap stabil serta tepat sasaran.
Sementara itu, Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Pidie Jaya, Hedi Muchwanto, turut menyampaikan apresiasinya atas kolaborasi yang terjalin dengan Pemkab Pidie Jaya.
“Kegiatan ini berjalan dengan baik, dan kami merasa bangga dapat berkontribusi dalam program pengendalian inflasi ini. Apalagi momen ini bertepatan dengan persiapan masyarakat menyambut Lebaran Idul Fitri 1446 H,” ungkap Hedi.
Editor: Redaksi