Home / Daerah / Pemerintah / Peristiwa

Sabtu, 10 Januari 2026 - 15:24 WIB

Presiden Prabowo Akan Beri Bantuan Sapi untuk Tradisi Meugang di Aceh

Farid Ismullah

Presiden Prabowo Subianto. (Foto : Ist).

Presiden Prabowo Subianto. (Foto : Ist).

Banda Aceh – Presiden Prabowo Subianto akan memberikan bantuan khusus berupa sapi untuk mendukung pelaksanaan tradisi Meugang di Aceh menjelang Ramadan.

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian. Menurut Tito, selain fokus pada rehabilitasi infrastruktur dan rumah ibadah pascabencana, pemerintah pusat juga memberi perhatian pada aspek sosial dan budaya masyarakat Aceh yang memiliki tradisi kuat menjelang bulan suci Ramadan.

Baca Juga :  Dalam Tiga Bulan Kabinet Terbentuk, Rp 6,7 Triliun Dana Korupsi Berhasil Diselamatkan

“Di Aceh ada tradisi meugang. Tradisi sebelum Ramadan mereka akan apa menyantap daging sapi, kerbau atau kambing,” kata Tito dalam rapat koordinasi Satgas Pemulihan Pascabencana DPR bersama Satgas Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana di Banda Aceh, Aceh, Sabtu (10/1/2026).

Tito juga menyampaikan bahwa rencana bantuan tersebut sebelumnya juga disampaikan Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) kepada Presiden Prabowo saat kunjungan untuk meninjau wilayah terdampak bencana di Aceh.

Baca Juga :  Presiden Prabowo Gelar Ratas di Akhir Pekan, Fokus Percepatan Pemulihan Bencana Sumatra

“Kemarin juga Pak Mualem menyampaikan Bapak Presiden pada saat kunjungan kita ke Tamiang. Dan sepertinya Bapak Presiden berkeinginan untuk memberikan bantuan semacam bantuan Presiden untuk sapi atau daging ya sapinya atau kerbau atau daging untuk tradisi ini,” ungkapnya.

Dia menjelaskan bantuan khusus tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat, terutama warga yang terdampak bencana. Dengan begitu, mereka tetap bisa menjalankan tradisi Meugang menjelang Ramadan.

Baca Juga :  Pemerintah Evakuasi WNI dari Iran

“Dan saya kira akan membuat masyarakat juga merasa bergembira karena dukungan langsung Presiden,” pungkasnya.

Diketahui, tradisi Meugang merupakan kebiasaan masyarakat Aceh yang dilakukan menjelang Ramadan dengan memasak dan menyantap daging bersama keluarga serta warga sekitar. Tradisi ini menjadi simbol kebersamaan, kepedulian sosial, dan rasa syukur yang telah mengakar kuat di tengah masyarakat Aceh.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Aceh Timur

23 Kabupaten/Kota di Aceh Bertarung di Popda XVII, Ini Kata Kadis Pora Aceh dan Aceh Timur

Daerah

Danrem Lilawangsa Ali Imran Apresiasi Pilkada di Aceh

Internasional

Kemenlu RI Tegaskan Dukungan Penuh bagi Kemerdekaan Palestina

Daerah

Jumat Berkah, Personel Ditlantas Polda Aceh Bagikan Nasi Kotak untuk Masyarakat

Daerah

Puluhan Kontestan Ramaikan Festival Menyanyi Solo

Daerah

Proyek Kolam Tambatan Perahu di Desa Langi Diduga Fiktif, Masyarakat Merasa Dirugikan

Internasional

Kemlu RI Pastikan 134 WNI di Nepal dalam kondidi aman

Daerah

Wali Kota Banda Aceh Salurkan Bantuan Kemanusiaan Tahap II untuk Korban Banjir Bandang di Aceh Utara