Menko Hadi Ajak Elemen Masyarakat Jaga Stabilitas Polhukam Jelang Pilkada Serentak - NOA.co.id
   

Home / Nasional / Pemerintah / Politik

Rabu, 21 Agustus 2024 - 16:10 WIB

Menko Hadi Ajak Elemen Masyarakat Jaga Stabilitas Polhukam Jelang Pilkada Serentak

FARID ISMULLAH

Menko Polhukam Hadi Tjahjanto saat Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2024 Wilayah Jawa, Yogyakarta, Rabu (21/8/2024). (Foto : Humas Kemenko Polhukam RI)

Menko Polhukam Hadi Tjahjanto saat Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2024 Wilayah Jawa, Yogyakarta, Rabu (21/8/2024). (Foto : Humas Kemenko Polhukam RI)

Yogyakarta – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Marsekal TNI (Purn.) Hadi Tjahjanto mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga stabilitas di bidang politik, hukum dan keamanan, agar situasi dapat tetap dalam keadaan kondusif dan terkendali saat penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024.

“Kita tingkatkan koordinasi antara Pemerintah Pusat dan Daerah guna menyukseskan penyelenggaraan Pilkada sesuai dengan regulasi dan ketentuan yang berlaku,” Kata Menko Polhukam Hadi Tjahjanto saat Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2024 Wilayah Jawa di Yogyakarta, Rabu (21/8/2024).

Menko Hadi mengatakan, wilayah Pulau Jawa memiliki pemilih dengan jumlah tertinggi (lebih dari 50% dari total DPT), tentunya memiliki tantangan dan dinamika tersendiri. Sehingga diperlukan langkah strategis melalui sinergitas antara pemerintah, penyelenggara pemilu, peserta pemilu, agar penyelenggaraan Pilkada 2024 dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Baca Juga :  Pengamat: Adanya Transportasi Kereta Api Membantu Aceh Keluar dari Daftar Provinsi Termiskin di Sumatera

“Kita tentunya mengharapkan, dalam setiap tahapan Pilkada 2024 akan berjalan dengan lancar dan aman, serta tidak ada kendala apapun dalam pelaksanaannya,” kata Menko Hadi.

Dalam rangka menyukseskan Pemilu dan Pilkada 2024, Kemenko Polhukam telah membentuk Desk Koordinasi Pemilu dan Pilkada yang di dalamnya terdapat 19 K/L, yang memiliki keterkaitan tugas dalam hal kesiapan penyelenggaraan, keamanan, penanganan pelanggaran, dan sosialisasi terkait tahapan Pilkada.

“Dengan demikian diharapkan berbagai permasalahan yang kemungkinan dapat menjadi hambatan dalam penyelenggaraan Pilkada serentak 2024, dapat dikoordinasikan, diatasi dan diselesaikan dengan sebaik-baiknya,” kata Menko Hadi.

Baca Juga :  DPD PAN Aceh Keluarkan Rekomendasi Kepada Sejumlah Cakada Cawakada Pilkada 2024

Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X menyampaikan bahwa secara umum pelaksanaan pemilu di DIY berjalan dengan baik. Partisipasi publik juga terus meningkat pada saat pemilu.

“Kita tidak bisa menutup mata terhadap masalah yang terjadi, (seperti) politik uang, perusakan alat-alat kampanye, dan sebagainya, yang masih menjadi tantangan,” ujar Sri Sultan.

Oleh karenanya, Pemda DIY mengambil langkah diantaranya pemberian bantuan keuangan parpol, melakukan pemetaan wilayah rawan konflik, mengoptimalkan aplikasi Sri Krishna, dan membuka layananan aduan untuk memastikan pemilu berjalan aman dan lancar.

“Mari kita bekerja sama untuk memastikan Pilkada berjalan sukses dan memperkokoh demokrasi Indonesia,” kata Sri Sultan.

Baca Juga :  Terkait Persidangan Kasus Papan Bunga, Saksi Kelabakan Jaksa Kelimpungan

Hadir dalam Rapat Koordinasi tersebut Ketua KPU M. Affiffuddin, Kepala BSSN Hinsa Siburian, Ketua DKPP Heddy Lugito, Plh. Dirjen Bina Keuangan Daerah Kemendagri Horas Maurits Panjaitan, anggota Bawaslu Puadi, Jampidum Asep Nana Mulyana, Pangkogabwilhan II Marsekal Madya TNI M. Khairil Lubis, Asops Kapolri Verdianto I. Bitticaca, Deputi Bidang Koordinasi Dalam Negeri Kemenko Polhukam Mayjen TNI Heri Wiranto, Deputi Bidang Koordinasi Pertahanan Negara Kemenko Polhukam Mayjen TNI Rudy Syamsir, Deputi Bidanv Koordinasi Komunikasi Informasi dan Aparatur Marsda TNI Eko Dono Indarto, seluruh K/L terkait, dan pejabat Forkopimda tingkat Provinsi dan Kabupaten di Wilayah Jawa.

Editor: Amiruddin. MK

Share :

Baca Juga

Pemerintah

API Award 2023, Batu Giok Nagan Raya Raih Peringkat III

News

Lantik Pengurus MPD Kabupaten Aceh Selatan, Ini Harapan Tgk Amran

Pemerintah

Pj Gubernur Aceh Apresiasi Inovasi BPJS Ketenagakerjaan

Aceh Barat

Tinjau Venue PON di Aceh Barat, Pj Gubernur Pastikan Fasilitas Olahraga Sesuai Standar

Aceh Besar

Karyawan Perumda Tirta Mountala Berikan Zakat Rp 381 Juta Melalui Baitul Mal Aceh Besar

Pemerintah

Pj Gubernur Inspektur Upacara Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Seulawah 2024

Nasional

Menko Polhukam Tekankan Pentingnya Polri yang Adaptif di Rakernis Bareskrim Polri

Aceh Besar

Waduk Keuliling Krisis Debit, Hanya Dukung Suplai Air untuk 600 Hektar

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!