Di Sigli, Anak Pemilik Rumah Meninggal Tersengat Listrik Saat Bantu Padamkan Api - NOA.co.id
https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js?client=ca-pub-3737086233511293
   

Home / Daerah

Minggu, 10 September 2023 - 12:28 WIB

Di Sigli, Anak Pemilik Rumah Meninggal Tersengat Listrik Saat Bantu Padamkan Api

REDAKSI

Sigli – Satu unit rumah berkonstruksi kayu milik Agus Maramis (45) di Gampong Benteng, Kota Sigli, hangus terbakar. Kejadian pada Sabtu (09/09/2023) malam, sekira pukul 19.15 wib.

Dari keterangan Kalak BPBD Pidie, Muhammad Rabiul, S.T., M.T., melalui Kabid Kesiapsiagaan dan Damkar, Ns. Syahrial, S.Kep., MKM., dugaan sementara api

Baca Juga :  Terperosok Kedalam Siring, Mobil Truk Pengangkut Sirtu Dievakuasi Oleh Satgas TMMD

yang menghanguskan rumah milik Agus Maramis berasal dari pembakaran sampah.

“Begitu mendapat informasi dari warga, kita segera luncurkan 4 unit armada Damkar bersama personel ke lapangan. Api berhasil dipadamkan sekira pukul 20.20 wib”, jelas Kabid.

“Namun naas, anak pemilik rumah bernama Muhammad Haris (17) tersengat listrik ketika hendak membantu memadamkan api, dimana pada saat terjadi kebakaran aliran listrik di wilayah tersebut belum dipadamkan”, ungkapnya.

Baca Juga :  Belajar Lapangan Summer Term, Mahasiswa Universitas Rhode Island AS Kunjungi Unigha dan RSUD TCD Sigli

Sebutnya lagi, melihat korban terjatuh akibat tersengat listrik, warga langsung mengevakuasi korban ke RSU Chik Ditiro Sigli. Ia tidak bisa diselamatkan, dan dinyatakan meninggal dunia.

“Pihaknya belum dapat menghitung kerugian dari dampak kebakaran. Tingkat kebakaran 100 persen beserta isi rumah”, pungkas Kabid Kesiapsiagaan dan Damkar, BPBD Pidie.

Baca Juga :  Rektor: Pj Bupati Bireuen dan Ketua IDI Konsisten Perjuangkan Fakultas Kedokteran di UNIMUS

Informasi dari warga sekitar, Almarhum Muhammad Haris tercatat sebagai salah seorang anggota Paskibra 17 Agustus 2023 Kabupaten Pidie.

Almarhum sudah dibawa pulang ke Banda Aceh, Ia dikebumikan disana, sebut warga.(AA)

Share :

Baca Juga

Daerah

Audiensi Bawaslu dengan Kemenkumham Terkait Pembentukan Panwaslih Kabupaten/Kota Aceh, ini Kata Kakanwil Meurah Budiman

Daerah

Seluruh Camat di Bireuen Sepakat Hentikan Kegiatan Bimtek

Daerah

Muhammad Balia Kecam Kontes Kecantikan Transpuan di Jakarta, Dinilai Telah Lecehkan Aceh

Aceh Timur

23 Kabupaten/Kota di Aceh Bertarung di Popda XVII, Ini Kata Kadis Pora Aceh dan Aceh Timur

Aceh Timur

Hari Bhakti Adhyaksa ke-64, Kejari Aceh Timur Gelar Pasar Murah dan Donor Darah

Daerah

Dugaan Penyimpangan PSR Senilai Rp 7,1 Miliar, Penyidikan terus Berlanjut

Aceh Besar

Kemenparekraf Ajak Aceh Besar Pamerkan Produk UMKM di Hotel Borobudur

Daerah

Ketua LPK Aceh Dukung Kebijakan Progresif Pj Bupati Bireuen

You cannot copy content of this page

error: Content is protected !!